Bagikan:

JAKARTA - Drama Korea bergenre thriller bertajuk The Killing Vote memulai penayangan perdana pada Kamis, 10 Agustus kemarin. Drama ini menceritakan dunia kriminal berbalut thriller yang dibintangi Park Hae Jin, Lim Ji Yeon, dan Park Sung Woong.

Kim Moo Chan (Park Hae Jin) adalah pemimpin tim investigasi yang dipertemukan dengan Kwon Seok Joo (Park Sung Woong) dan Joo Hyun (Lim Ji Yeon) dalam sebuah misi mencari Dog Mask.

Bagaimana ketika vonis bisa diberikan lewat voting dari netizen? Ketika kriminal menghindari hukuman, seluruh masyarakat berusia di atas 18 tahun menerima pesan untuk polling apakah orang tersebut perlu dihukum mati. Jika responsnya mencapai 50 persen, orang ini akan dibunuh oleh Dog Mask, sosok misterius yang menjadi kejaran polisi.

Para polisi mencari tahu identitas Dog Mask yang bisa mengendalikan pemungutan suara kepada masyarakat.

“Dia terjebak dalam sebuah dilema apakah hukuman bagi penjahat tersebut adil atau tidak. Saya pikir akan menarik untuk melihat apakah dia akan tetap baik atau beralih ke sisi kegelapan,” kata Park Hae Jin menceritakan karakternya.

“Karakter saya adalah seorang letnan yang bekerja untuk Biro Keamanan Siber di Badan Kepolisian Metropolitan Seoul. Dia pernah menjadi andalan di timnya, tetapi kini dianggap sebagai sosok yang merepotkan karena ketidakmampuannya untuk menahan diri dalam berbicara,” tambah Lim Ji Yeon.

Sementara Park Sung Woong menyebut karakternya adalah sosok yang ambigu. Karakter Kwok Sun Joo adalah seseorang yang dipenjara dan menyerahkan diri karena kematian putrinya.

“Karakter saya (Kwon Seok-joo) secara ambigu berada di antara yang baik dan yang jahat. Dia seorang sarjana hukum terkenal yang telah menerbitkan buku,” kata Park Sung Woong.

Drama yang diadaptasi dari webtoon ini berusaha menekankan cerita dari webtoon-nya yang sudah populer. Menurut sutradara Park Shin Woo, para pemain menghidupkan karakternya dan membuat The Killing Vote semakin menarik untuk ditonton.

“Serial kami memiliki ketegangan dan berfokus pada aspek laga. Para pemain juga menyempurnakan karakter mereka, sehingga menurut saya para karakternya akan terasa hidup dan nyata dibandingkan dengan karakter webtoon,” kata Park Shin Woo.

Menariknya, The Killing Vote mempertemukan Park Hae Jin dan Park Sung Woong setelah berakting dalam satu judul yang sama di tahun 2017. Akan tetapi mereka mengaku ada perbedaan dari judul sebelumnya dengan judul ini.

Man to Man merupakan sebuah komedi ringan, namun untuk serial ini, kami mendiskusikan bagaimana cara berakting. Selama latihan, Park Hae-jin benar-benar menangis. Kami sebenarnya lebih sering bertemu selama pembuatan serial ini,” jelas Park Sung Woong.

“Park Sung-woong seperti saudara kandung bagiku. Saya tidak punya saudara laki-laki, tetapi Park Sung-woong terasa seperti itu. Saya bisa menyampaikan kekhawatiran saya kepadanya,” tambah Park Hae Jin.

Adapun drama The Killing Vote tayang setiap Kamis dan bisa disaksikan secara global melalui Prime Video.