JAKARTA - Cinta Laura melalui akun media sosialnya membagikan momen saat mengunjungi Kota Masohi, Maluku Tengah untuk melakukan kegiatan sosial. Meski disibukkan dengan aktivitasnya sebagai seorang artis, Cinta Laura tak melihat ada masalah jika ia juga tetap melakukan kegiatan sosial.
Ia pun menceritakan bagaimana perjalanannya ke Masohi yang disebut membutuhkan upaya lebih untuk sampai di sana.
“Yang jelas, schedule aku padat, nggak ada istirahat, full, kemarin benar-benar sibuk. Jadi, malam Senin tidur, pagi aktivitas dan baru melihat kasur hari Rabu. Karena Senin padat, Selasa kerja seharian, flight malem jam 1 pagi dan ke Masohi, Maluku Tengah,” ujar Cinta Laura di Cimanggis, Depok pada Jumat, 28 Juli.
“Jadi, awal landing di Ambon naik mobil sejam dan naik boat setengah jam. Habis itu naik mobil 2 jam dari pelabuhan Maluku Tengah ke Masohi. Memang effort banget buat mencapai daerah situ,” sambungnya.
Cinta Laura mengatakan bahwa apa yang dilakukannya saat itu murni aktivitas sosial tanpa ada bayaran sedikit pun. Ia justru merasa aneh jika dirinya dibayar untuk melakukan aktivitas sosial.
“Menurut aku ketika kita melakukan kegiatan sosial, itu harus dilakukan secara sosial, benar-benar harus dari hati melakukannya. Ketika kita dibayar melakukan hal seperti itu, nggak masuk akal buat aku,” kata Cinta Laura.
Aktris 29 tahun itu justru merogoh koceknya untuk berdonasi. Melalui yayasan sosial yang dibentuknya, ia memberikan bantuan bagi masyarakat Masohi yang membutuhkan.
BACA JUGA:
“Aku memilih buat berdonasi. Akhirnya aku bersama yayasan aku yang baru, kita memutuskan untuk mendonasikan uang buat segala kebutuhan di sana. Aku ketemu korban pelecehan seksual di sana, apa yang mereka butuhkan, bagaimana aku bisa membantu mereka agar bisa tegar,” tutur Cinta Laura.
Wanita keturunan Jerman itu pun merasa senang bisa bertemu dengan banyak anak-anak di Maluku Tengah. Ia mengajarkan banyak hal bagi generasi muda di sana.
“Di sana ketemu sama anak-anak Maluku Tengah, di sana aku mengajarkan anak soal bullying, pelecehan seksual sampai kekerasan. Dan setelah itu aku pertama ke Maluku Tengah, aku berterima kasih sama Ibu Bupati yang sudah memikirkan sejauh itu kesejahteraan masyarakat di sana. Mereka membutuhkan support dari kita semua biar bisa lebih kuat menjalani kehidupan mereka,” tandas Cinta Laura.