Bagikan:

JAKARTA - Kim Sae Ron menghadiri sidang pertama terkait kasus menyetir dalam keadaan mabuk atau DUI (driving under influence) yang terjadi pada Mei 2022 lalu. Untuk pertama kalinya, ia tampil di hadapan publik 10 bulan sejak kejadian tersebut.

Melansir sejumlah media, Kim Sae Ron hadir dengan pakaian hitam dan kardigan dan masker berwarna senada. Rambutnya dikuncir dan ia terus menunduk sambil berjalan sebelum memasuki ruangan persidangan.

Pengadilan Distrik Seoul menyatakan Kim Sae Ron melanggar Undang-Undang Lalu Lintas karena menyetir dalam keadaan mabuk.

“Saya menghubungi supir untuk menjemput saya di satu titik dan saya menyetir ke lokasi tersebut berpikir jaraknya dekat,” kata Kim Sae Ron mengutip JoongAng pada hari ini, Rabu, 8 Maret.

“Ini tidak akan terjadi lagi. Saya minta maaf. Saya menyesali perbuatan saya dan saya merenungkan hal itu. Saya juga berhenti minum alkohol dan menjual mobil saya. Saya adalah tulang punggung keluarga tapi saya kesulitan,” kata Kim Sae Ron dalam persidangan.

Pihak penuntut mempertimbangkan agar Kim Sae Ron didenda sebesar 20 juta won atau Rp234 juta. Hal ini disebabkan sang aktris mengakui perbuatannya dan berusaha memperbaiki kerugian.

Setelah persidangan, Kim Sae Ron menjawab beberapa pertanyaan media mengenai aktivitasnya. Selepas kontraknya diputus oleh agensi Gold Medalist, Sae Ron membenarkan ia bekerja paruh waktu di kafe.

“Saya mejalani waktu bekerja paruh waktu di kafe,” kata Kim Sae Ron.

Ketika ditanya apakah ia memiliki rencana kembali ke dunia hiburan, Kim Sae Ron menjawab, “Saya minta maaf.”

Pada 18 Mei 2022, Kim Sae Ron menyetir pukul 08.00 waktu Korea Selatan dan menabrak trafo listrik yang menyebabkan 57 toko tidak bisa beroperasi selama lima jam. Ketika diperiksa, kadar alkohol dalam tubuhnya mencapai 0,2% yang terhitung tinggi.

Kim Sae Ron memberi ganti rugi kepada 30 toko dan menulis permintaan maaf. Namun ia sempat menjadi kontroversi setelah terungkap mengadakan acara ulang tahun dua bulan setelah kejadian tersebut.

Adapun sidang terakhir untuk kasus DUI Kim Sae Ron akan diumumkan pada 5 April.