Bagikan:

JAKARTA - Akun Twitter milik rapper Kanye West kembali aktif lagi setelah beberapa diblokir waktu lalu akibat cuitan bernada rasisme. Komentar anti-semit atau bersikap rasisme terhadap kaum Yahudi membuat mantas suami Kim Kardashian diblokir dari beberapa media sosial.

Minggu, 20 November, Kanye kembali aktif di Twitter. "tes tes mengecek apakah akun Twitter saya tidak diblokir," tulia @kanyewest.

Kanye West kembali mencuit tidak lama setelah Elon Musk memulihkan sejumlah akun yang sebelumnya diblokir oleh Twitter. Kanye West, yang mengganti namanya menjadi Ye, diblokir dari Twitter setelah mengunggah cuitan anti-Semit.

Akun Kanye West pulih pada awal bulan ini, tidak lama setelah Elon Musk membeli Twitter. Musk mengatakan dia tidak ikut campur soal pemulihan akun Kanye West.

Kanye West tidak hanya dikunci dari akun Twitter, tapi, juga Instagram dan Facebook setelah unggahan rasisme itu.

Sekitar seminggu setelah diblokir dari media sosial arus utama, Ye mengumumkan akan meembeli platform Parler, yang populer di kelompok sayap kanan.

Tak cuma Kanye West, Musk juga akan memulihkan akun milik mantan presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Dikutip dari Reuters melalui Antara, Musk sebelumnya mengadakan jajak pendapat untuk memulihkan akun mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Sekitar 15 juta pengguna Twitter atau 51,8 persen memilih pemulihan akun Trump.

"Orang-orang sudah memilih. Trump akan dipulihkan," cuit @elonmusk.