JAKARTA - Nia Ramadhani buka suara pertama kali setelah bebas dari rehabilitasi 10 bulan. Ia sempat direhabilitasi karena penggunaan kasus narkoba bersama sang suami, Ardi Bakrie.
“Waktu di tempat rehab, aku punya seluruh waktu di dunia ini. Disuruh belajar sampai kenapa terjatuh. Awalnya aku cuma jawab ya cuma have fun ternyata gak ada jawaban kayak gitu,” kata Nia Ramadhani.
Nia mengaku ada bentuk kekecewaan dan kesedihan atas masa lalu. Ketika momen ditangkap, Nia Ramadhani mengingat trauma ketika mendengar kedua orang tuanya bertengkar.
"Aku tuh trauma tentang suara besar. Waktu dulu kecil denger suara mama papa sampai geledek pun nggak bisa denger. Nah, pas polisi-polisi itu dateng, mereka tuh menggeretak dengan suara sangat keras," jelas Nia Ramadhani.
Kasus ini ternyata mengubah pernikahan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie. Nia mengaku proses rehabilitasi selama 10 bulan malah menjadikan pernikahan mereka jadi lebih baik.
BACA JUGA:
"Selama ini hubungan aku dengan Ardi yang sendiri-sendiri, lo survive sendiri, gue survive sendiri, di saat itu malah kayak bisa ngelebur lebih satu gitu. Makanya aku ngerasa kejadian ini tuh kayak hikmahnya buat pernikahan aku malah indah banget," jelas Nia Ramadhani.
"Sampai kalau aku tanya, kamu kalau ada pilihan gak ada kejadian ini bagaimana? Kalau gue lebih baik ada," lanjutnya
Nia menjelaskan, selama 12 tahun pernikahan ia dan Ardi tidak pernah menangis bersama karena menganggap semuanya baik-baik saja.
“Kita di rehab belajar satu sama lain. Aku belajar diri sendiri, Ardi juga punya luka yang dia ingin tutupi sebagai laki-laki tapi kita jadi lebih tahu satu sama lain. Aku gak nyangka seenak ini pernikahan,” katanya.