Bagikan:

YOGYAKARTA – Banyaknya racun pada organ hati atau liver, ditandai dengan tubuh kelelahan dan sistem pencernaan terganggu. Karena organ hati berperan penting dalam metabolisme, maka perlu melakukan detoksifikasi. Detosifikasi adalah pembersihan racun dalam tubuh. Cara detoksifikasi paling sederhana tetapi perlu komitmen, adalah dengan mengonsumsi makanan sehat berikut ini.

1. Sayuran hijau dengan rasa yang tajam

Pembersihan tubuh perlu dilakukan pada waktu tertentu dalam setahun. Menurut ahli pengobatan alami Josh Axe, DNM, CNS, DC, detoksifikasi paling baik dilakukan pada bulan Maret dan April. Pada bulan tersebut, berdasarkan pengobatan tradisional Tiongkok, hati dianggap paling kuat.

Untuk membantu membersihkan hati dengan benar, Anda harus mencari keseimbangan rasa dalam makanan Anda. Jangan terlalu asin, manis, pedas, ataupun pahit. Semuanya dalam komposisi seimbang.

Makanan detoks dengan rasa yang lebih tajam seperti arugula, kangkung, selada air, mustard, dandelion hijau, dan sayuran lain dengan rasa daun yang pahit. Menurut Axe, sayuran pahit mengandung banyak nutrisi dan efek detoksifikasi.

makanan detoksifikasi
Ilustrasi makanan detoksifikasi (Freepik/Atlascompany)

2. Minum air lemon

Tidak hanya makanan, minuman dari campuran air perasan lemon mengandung vitamin C. Menurut Axe dilansir Reader’s Digest, Kamis, 27 Oktober, penyerapan nutrisi seringkali lebih baik kalau tidak merasakan kembung pada perut. Lebih lanjut lagi, air lemon dapat bermanfaat merangsang hati dan membuang racun karena bertindak sebagai deuretik ringan serta membuang kelebihan massa air.

3. Minum kaldu tulang

Air rebusan tulang ayam dan daging nikmat sekali untuk membuat kaldu sup. Kaldu tulang, kata Axe, baik untuk sistem kekebalan tubuh. Kaldu tulang tinggi asam amino, seperti glisin, yang mendukung detoksifikasi hati. Anda bisa menambahkan banyak sayuran dalam kaldu tulang.

4. Minum matcha

Matcha memiliki banyak manfaat. Teh hijau ini juga membantu menghilangkan lemak. Oleh karena itu, minum matcha bisa sebagai detox alami untuk perut buncit.

Di antara banyak manfaatnya, matcha dikenal sebagai anti karsinogen yang kuat. Teh ini juga membantu mengubah lemak menjadi bahan bakar dalam aliran darah melalui proses thermogenesis. Proses ini membantu menurunkan berat badan. Selain itu, matcha memiliki kemampuan detoks dari jumlah klorofil yang tinggi secara alami dan membuang racun dari tubuh.

5. Buah bit

Bit merupakan umbi dari akar rimpang yang dikenal sebagai pembersih darah. Umbi ini menghasilkan asam nitrat yang membantu meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh Anda. Menurut Axe, makan bit atau minum jusnya memberikan dorongan vitamin E, karoten, asam fenolik, dan betalain yang merupakan antioksidan untuk meregenerasi sel-sel di hati.

Untuk membuat jus bit, Anda bisa mencampurkan jeruk bali, sayuran hijau, apel, seledri, dan air lemon. Bisa juga menambahkan daun ketumbar sebagai penyegar.

Selain minuman dan makanan di atas, Anda bisa mengonsumsi nanas yang tinggi bromelain dan adas untuk teh. Keduanya bermanfaat dalam membersihkan racun dari tubuh atau detoksifikasi yang membantu mengecilkan perut buncit.