Jelang 5 Juta Penonton, Falcon Pictures Ajak RIbuan Anak Yatim Nonton, <i>Miracle In Cell No. 7</i> Gratis
Sutradara pemain Miracle in Cell No. 7 (VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Film Miracle In Cell No. 7 mencapai peringkat ketiga box office Indonesia. Menjelang 5 juta penonton, rumah produksi Falcon Pictures mengadakan nonton bareng bersama anak yatim.

Acara nobar ini dilakukan bersama jaringan bioskop XXI, CGV, dan Cinepolis. Mereka juga melibatkan 68 yayasan panti asuhan dengan total 5133 anak yatim yang tersebar di beberapa kota.

“Ini bentuk terima kasih kepada seluruh penonton Indonesia. Terakhir film ini melampaui 4,9 juta penonton,” kata Dona selaku pihak Falcon Pictures.

Hanung Bramantyo sebagai sutradara juga tidak menyangka film ini mendapat sambutan positif. Pasalnya, ia merasa selama produksi hanya berfokus kepada cerita dan karakter.

“Ketika preview terakhir itu saya merasa amaze karena seperti bukan film saya. Jadi bertanya ke diri sendiri. Apalagi jarak rilis sama bikin itu sudah lama jadi lupa karena melewati masa pandemi,” kata Hanung Bramantyo.

“Sama dengan mas Hanung. Saya enggak nyangka adaptasi bakal sesukses ini. Saya baru dapat petunjuk itu justru dari kreator orisinalnya. Jadi mereka bilang setelah nonton ini “Ini yang pengin saya sampaikan dan tidak ada di adaptasi lain,” kata Vino G. Bastian.

“Nobar gratis ini bukan hanya rasa syukur karena kebangkitan film indonesia sejak pandemi. Film indonesia berjaya sekali dan disambut baik,” lanjutnya.

Bryan Domani berharap dengan adanya acara nonton bareng ini bisa memberi hiburan untuk anak-anak yatim.

“Bukan soal doanya tapi mereka kan adik-adik kita juga jadi siapa tau mereka terinspirasi dari film ini. Bisa saja mereka ingin jadi sutradara, aktor, dan lainnya setelah nonton ini,” kata Bryan Domani.

Pihak CGV menyediakan 23 lokasi untuk menonton sementara Cinepolis dengan 4 lokasi. Kabarnya acara nobar bersama anak yatim ini akan dimulai dalam waktu dekat.