JAKARTA - Grup Super Junior akan merayakan debut ke-15 tahun mereka dengan merilis sebuah album spesial. Pada hari ini, Jumat, 30 Oktober, SJ Label mengumumkan sejumlah jadwal Super Junior.
The Melody, akan menjadi lagu pre-release yang dilepas pada 6 November 2020 bertepatan dengan hari debut mereka. Sebuah video musik akan jugaakan dirilis pada hari yang sama.
Melansir Xsportsnews, The Melody adalah lagu bertempo medium dengan suara siulan yang memberikan nuansa nostalgia.
Dua anggotanya, Leeteuk dan Yesung diketahui berpartisipasi dalam penulisan lirik lagu ini. Liriknya berisi rasa terima kasih kepada satu sama lain selama 15 tahun dan berharap bisa terus bernyanyi bersama.
BACA JUGA:
Album spesial menjadi proyek terbaru mereka setelah merilis album TIMELESS pada awal Januari tahun ini.
Dua teaser foto juga dibagikan SJ Label di mana sembilan anggota Super Junior terlihat duduk bersama dengan ekspresi ceria.
📰 '15주년' 슈퍼주니어, 선공개 곡 '우리에게' 이특X예성 작사 참여https://t.co/mvQdex9HkW #슈퍼주니어 #SUPERJUNIOR #우리에게 #TheMelody#15thAnniv_WalkTogether #달려온15주년_손잡고걸을까 pic.twitter.com/AJlsLPnTaN
— SUPER JUNIOR (@SJofficial) October 30, 2020
Super Junior adalah grup besutan SM Entertainment. Debut sejak 2005, mereka dijuluki King of Hallyu Wave karena menyebarkan K-pop dengan penampilan mereka. Pada 2015, mereka bergabung dalam SJ Label, label yang dibentuk untuk mengelola aktivitas Super Junior hingga saat ini.
Untuk merayakan debut mereka, Super Junior akan melakukan fanmeeting bertajuk Beyond LIVE-SUPER JUNIOR 15th Anniversary Special yang bisa disaksikan melalui Naver V Live pada 7 November. Penggemar bisa membeli tiket untuk menyaksikan acara ini.