Bagikan:

JAKARTA - Setelah merilis lagu "Suka Kamu" pada 13 Mei lalu dan "Oh Baby Remix" pada 29 Mei, Ciinta Laura kini meluncurkan single ketiganya bertajuk "It's You".

Dikutip dari siaran persnya, Sabtu 28 Mei, jika lagu "Suka Kamu" mengisahkan tentang seorang wanita yang sedang jatuh cinta, lagu "It's You" merupakan kelanjutan saat sebuah hubungan tidak berjalan dengan lancar sehingga perpisahan tidak dapat dihindari. Kendati demikian, Cinta tak ingin lagu tersebut menjadi lagu putus cinta yang penuh derai air mata.

"Saat membuat "It's You", aku bilang ke Eka kalau aku ingin bikin lagu tentang putus cinta. Tapi aku tidak mau karakter utama dalam lagu ini menyalahkan diri sendiri karena hubungannya yang gagal," kata Cinta dikutip Antara.

"Menurutku, jarang sekali ada lagu tentang putus cinta di Indonesia yang perempuannya tahu bahwa bukan dirinya yang salah, melainkan pasangannya dan berani mengambil keputusan yang tepat untuk berpisah. Bisa dibilang karakter inilah benang merah antara "Suka Kamu" dan "It's You"," sambungnya.

Mengusung pop RnB, Cinta mengakui bahwa “It’s You” tidak memberinya kesulitan karena memakai genre musik yang sering ia dengarkan sehingga cara bernyanyi dan detil-detil pada vokalnya jauh lebih mudah dikerjakan daripada “Suka Kamu.” Namun, ada satu ciri khas yang terdengar menonjol di lagu ini, yaitu permainan bass yang kuat.

“Apa pun genre, emosi, dan iramanya, aku adalah tipe penyanyi yang butuh bass yang kuat karena bass memberikan attitude pada sebuah lagu. Karena attitude-ku kuat, jadi lagu-laguku juga harus menggambarkan itu," jelas Cinta.

Single ketiga Cinta Laura Kiehl di tahun 2022, “It’s You,” sudah bisa didengarkan di platfom-platform musik digital mulai 27 Mei kemarin.