Keinginan Doddy Sudrajat Buka Puasa Bersama Dijawab Faisal: <i>Nggak Bisa, Harus Clear Dulu</i>
Faisal dan Istri (Foto: IG @h_faisal_69)

Bagikan:

JAKARTA - Doddy Sudrajat ingin merencanakan untuk buka bersama keluarga Faisal. Dia berharap besannya bersedia menerima ajakannya setelah mereka bertemu di sidang

"Kemungkinan ada. Nanti ajak buka puasa bersama kalau memang pak haji Faisal mau," ujar Doddy Sudrajat dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Minggu, 3 April.

Sebelumnya, Doddy mendatangi rumah Faisal untuk melakukan sidang descente perwalian Gala Skay. Di bulan yang suci ini, Doddy ingin hubungannya dengan Haji Faisal terus baik-baik saja, maka Doddy berniat mengajak buka puasa bersama untuk menjalin silaturahmi.

"Enggak menutup kemungkinan sih. Karena kan di bulan baik. Kenapa enggak kita menyambung silaturahmi gitu. Nanti akan dibicarakan. Doain aja teman-teman. Semoga terlaksana ya, bisa buka puasa bersama dengan pak Faisal sama Gala juga," sambungnya.

Doddy mengatakan hubungannya baik-baik saja dengan besan. "Cuma di media kan membuat beritanya seperti itu. Jadi tidak ada permusuhan apa-apa dengan Pak Faisal," tandas Doddy Sudrajat.

Rupanya, perasaan Faisal berbeda dengan apa yang dirasakan oleh Doddy. Berbagai permasalahan yang terjadi usai Vanessa dan Bibi meninggal dunia, membuatnya tegas menolak.

Tapi mendengar keinginan besannya, Faisal dengan lapang menyebut akan menyambut semua orang yang berniat baik kepada dirinya. “Itikad baik, niat baik, pasti saya terima dengan baik. Tapi itikad baik gimana? Datang untuk buka puasa?,” kata H. Faisal dikutip dari Intens Investigasi, Rabu, 6 April.

Mertua Vannesa Angel itu mengatakan punya ketentuan jika niatnya Doddy juga untuk bertemu dengan Gala. “Kalau di-clearkan itu kayaknya nggak ada yang perlu dipersoalkan. Ente kan sudah gini-ginikan saya, begitu, nggak bisa lah begitu. Tentu ada mekanisme tertentu,” ucapnya.

“Tapi kalo tiba-tiba ujug-ujug mau datang mungkin kami merasa tersinggung, rasanya kurang tepat kalau datang berbuka untuk clear menurut saya,” tuturnya.

"Enggak seperti itu caranya, tentu ada mekanisme yang ditempuh, ada tata caranya, saya aja dulu minta maaf saya sampaikan begini saya merasa kamu tersinggung, saya minta maaf sama kamu, jadi nggak tiba-tiba memang kita nggak punya perasaan, memang kita nggak punya hati," kata Haji Faisal.