JAKARTA - Nama Grace Tahir viral usai video yang memparodikan Indra Kenz, tersangka afiliator Binomo yang pamerkan kekayaan.

Video Grace Tahir viral melalui akun YouTube pribadinya yang mengunggah video parodi Indra Kenz dalam video tersebut. Grace Tahir mengaku bernama Indri Benz, Crazy Rich dari Glodok.

Video yang berhasil mencuri perhatian tersebut sukses mendapat viewers 4,6 ribu.

Grace Tahir adalah seorang petinggi Mayapada yang merupakan anak kedua dari konglomerat Dato Sri Tahir, pendiri Mayapada Group.
BACA JUGA:

Memiliki kekayaan melimpah, Grace tidak memamerkan kekayaannya. Justru ia bergaya sederhana dan tidak memamerkan barang mewah di media sosialnya.

Selain menjabat sebagai petinggi Mayapada, Grace juga adalah seorang co-founder dari dokter.id.

Punya background pendidikan dari University of Southern California, Grace memanfaatkan pendidikan yang didapatnya untuk terus berkarya dalam dunia bisnis.

Ibu tiga orang anak ini sudah bergabung dengan Rumah Sakit Mayapada sejak tahun 2012.