Bagikan:

JAKARTA - Penyanyi Justin Bieber menjadi figur publik terbaru yang positif COVID-19. Alhasil, sederet jadwal konser tur Justice harus ditunda.

Sabtu, 19 Februari, konser Justin Bieber di Las Vegas ditunda karena beberapa anggota tim konser Bieber terpapar virus.

“Karena hasil positif COVID yang dialami keluarga tur Justice, kami harus menunda konser Minggu di Las Vegas,” begitu pernyataan promotor.

“Justin tentunya merasa kecewa, tapi kesehatan dan keamanan kru serta penggemar adalah prioritas pertama,” lanjutnya.

Scooter Braun selaku manajer menjelaskan bagaimana Justin Bieber positif COVID-19. Ia menduga pelantun Stay itu tertular ketika menghadiri Super Bowl pada pekan lalu dan berinteraksi dengan pebisnis John Terzian.

“Seperti yang kalian tahu @johnterzian memberi saya COVID pada Desember. Hari ini dikonfirmasi teman saya @justinbieber menjalani perawatan dari COVID dan harus memindahkan konser di Vegas menjadi Juni,” kata Scooter Braun.

Braun mengunggah beberapa foto saat Justin Bieber dan John Terzian duduk berdekatan saat menonton Super Bowl.

Untuk kedua kalinya, tur dunia Justice mengalami perubahan jadwal setelah Maret 2020. Tur ini ditunda selama dua tahun karena pandemi COVID-19.

Suami dari Hailey Baldwin ini sudah melaksanakan konser pertama di San Diego dan berencana untuk melanjutkan ke Las Vegas. Kabarnya, konser Las Vegas akan ditunda menjadi 28 Juni dan seluruh tiket untuk konser kemarin bisa dikembalikan kepada penggemar.

Justin Bieber akan mengunjungi 20 negara dalam gelaran tur Justice, beberapa di antaranya Brazil, Australia, dan Afrika Selatan.