JAKARTA - Kementerian Kesehatan dan Satgas COVID-19 mengonfirmasi kabar Ashanty positif COVID-19. Selain sang artis, ada lima orang lainnya yang juga terpapar virus sepulang dari Turki.
"Yang (hasil PCR) positif lanjut SGTF dan WGS. Yang negatif karantina," kata Siti Nadia Tarmizi selaku Juru bicara Kementerian Kesehatan RI kepada VOI pada Jumat, 7 Januari.
Ketika ditanyakan jumlah yang terkena positif selain Ashanty, dr Nadia menyebut ada enam dari 13 orang yang kembali ke Indonesia.
“6 kalau dari 13 rombongan ya,” jawabnya.
BACA JUGA:
Belum diketahui apakah mereka mengalami positif COVID-19 varian Omicron atau tidak namun hasil positif didapatkan ketika mereka melakukan tes PCR.
Ashanty terlihat memboyong keluarga untuk bertemu bersama keluarga besar Atta Halilintar. Sesampainya di Indonesia, mereka hendak melaksanakan karantina di Hotel di Jakarta Pusat.
Atta Halilintar pun membantah kabar yang menyebut dirinya positif COVID-19. Dia bahkan mengunggah hasil PCR ke publik dan menjelaskan sang istri juga mendapat hasil yang sama.
Menilik media sosialnya, Atta dan Aurel menjalani karantina bersama di sebuah hotel.