JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksi melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu 9 Oktober. Phintraco Sekuritas dalam risetnya memperkirakan IHSG bergerak pada rentang resistance 7.600, pivot 7.550, support 7.500.
Phintraco Sekuritas menjelaskan, IHSG hari ini diperkirakan melanjutkan penguatan ke kisaran 7.600-7.630. Secara teknikal, terbentuk pola morning star doji kemarin, dan terbentuk golden cross pada MACD.
“Keduanya menjadi indikasi kuat minor bullish reversal,” tulis Phintraco Sekuritas.
Phintraco Sekuritas menambahkan, capital outflow dari pasar modal Indonesia mereda dan diperkirakan berlanjut untuk beberapa waktu kedepan. Hal ini dipicu oleh kekecewaan pasar atas pernyataan China National Development and Reform Commission yang dinilai menutup peluang major fiscal stimulus dalam waktu dekat.
“Kondisi ini memicu pelemahan signifikan pada indeks-indeks di Asia Timur, terutama HSI turun 9,41 persen dan Nikkei melemah 1 persen yang sempat mencatatkan rally selama pasar modal China libur,” jelas Phintraco Sekuritas.
BACA JUGA:
Menurut Phintraco Sekuritas, sentimen di atas turut memicu pullback signifikan pada harga minyak bumi. Pullback tersebut meredam spekulasi mengenai peluang kenaikan harga BBM subsidi di kuartal IV 2024.
Phintraco Sekuritas merekomendasikan lima saham yang bisa dilirik investor, yaitu BBNI, BBRI, BBTN, BNGA dan ICBP.