Bagikan:

JAKARTA - Membeli furnitur merupakan salah satu langkah penting dalam mewujudkan rumah impian. Furnitur tidak hanya berfungsi untuk kebutuhan sehari-hari, tetapi juga memiliki peran penting dalam menentukan estetika dan kenyamanan rumah. Pemilihan furnitur dan perabotan rumah tangga yang tepat bisa mencerminkan kepribadian serta berperan untuk home living di rumah Anda.

Kualitas furnitur juga sangat penting, karena investasi pada furnitur berkualitas baik bisa lebih awet dan tahan lama. Hal ini dapat menghemat biaya perawatan dan penggantian di masa depan. Selain itu, furnitur yang nyaman dapat membuat Anda merasa lebih betah saat beristirahat di rumah. Sebagai contoh, kursi yang ergonomis dapat mencegah nyeri punggung dan leher yang sering terjadi pada banyak orang.

Selain fungsionalitas dan kenyamanan, furnitur juga memiliki peran dalam meningkatkan efisiensi penggunaan ruang. Penataan furnitur yang cerdas dapat membuat ruangan terasa lebih luas dan terorganisir. Ini sangat penting terutama untuk rumah dengan ruang terbatas.

Untuk Anda yang menunggu untuk mendapatkan furnitur dan perabotan rumah dengan harga yang menarik, Anda bisa membelinya di Renos.

Renos, Tempat Beli Perlengkapan Rumah Lengkap Secara Online

Renos One-Stop Home Living Solution menawarkan layanan yang lengkap dan memudahkan Anda para pelanggan untuk mewujudkan rumah serta ruangan impian, tanpa batasan waktu dan lokasi. Dengan berbagai pilihan furnitur, peralatan dapur dan aksesori dekorasi yang tersedia, Renos memungkinkan pelanggan untuk merencanakan, memilih, dan membeli semua kebutuhan rumah mereka secara online, kapan saja dan dari mana saja.

Layanan ini dirancang untuk mengoptimalkan kenyamanan pelanggan, memberikan kemudahan akses melalui platform yang user-friendly dan dukungan pelanggan yang responsif. Dengan Renos, setiap orang dapat menciptakan ruang hidup yang sesuai dengan selera dan kebutuhan pribadi Anda, semudah membelinya melalui smartphone.

Selain secara online, Anda juga memiliki kesempatan mengikuti aktivitas dari Renos dengan datang langsung, mengingat Renos sudah beberapa kali mengadakan acara offline yang tidak hanya menawarkan harga barang yang lebih terjangkau, namun juga dengan aktivitas menarik lainnya.

Renos X Clement Coffee Community Activity: Pesta Halaman Belakang

Salah satu acara yang diadakan oleh Renos adalah Renos X Clement Coffee Community Activity: Pesta Halaman Belakang. Untuk pertama kalinya, Renos berkolaborasi dengan Clement Coffee dalam mengadakan sebuah acara Community Activity yang akan diadakan pada akhir pekan di BSD City, Tangerang.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antar komunitas serta mempromosikan gaya hidup yang lebih dinamis dan kreatif. Renos dan Clement Coffee mengajak Anda para pengunjung untuk mengikuti tenant dari 3 Workshop Class yang akan dipandu oleh instruktur yang berpengalaman di bidangnya. Selain itu, acara ini juga akan menampilkan Eksibisi Tanaman Hias yang menawarkan berbagai jenis tanaman unik dan menarik, serta stan merchandise yang menampilkan produk-produk eksklusif dari Renos dan Clement Coffee.

Dalam rangka meningkatkan pengalaman para pengunjung, Renos menyediakan diskon spesial bagi pelanggan yang hadir pada acara Pesta Halaman Belakang ini. Diskon ini berlaku untuk berbagai produk pilihan yang dapat membuat pengalaman berbelanja semakin menyenangkan.

Di Pesta Halaman Belakang, Renos juga menyediakan penawaran istimewa berupa diskon sebesar 10 persen untuk menarik para pengunjung. Acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai workshop yang unik dan menarik, termasuk Korean Perfumery Class, yang mengajarkan cara membuat parfum ala Korea, lalu ada 5 Senses Jamu Making Class, serta Painting in Nature, yang memberikan kesempatan untuk melukis di alam terbuka.

Selain itu, terdapat pula Eksibisi Tanaman Hias Edible yang menampilkan berbagai jenis tanaman yang tidak hanya indah namun juga dapat dimakan. Pengunjung juga akan memiliki kesempatan untuk membeli merchandise eksklusif yang hanya tersedia selama acara ini, menambahkan nilai lebih pada pengalaman mereka di Pesta Halaman Belakang Renos.

Anda bisa datang ke Clement Coffee, Griya Loka, BSD City, Tangerang mulai dari tanggal 20 hingga 21 Aprill 2024, dari pukul 10:00 hingga 17:00 sore. Lengkapi kebutuhan rumah Anda serta ikuti acara menarik hanya di acara Renos X Clement Coffee Community Activity: Pesta Halaman Belakang.