Tepis Isu Kabinet Jokowi ‘Pecah’, Erick Thohir Ungkap Kondisi Sebenarnya
Menteri BUMN erick Thohir (Foto: dok. VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menepis isu bahwa Kabinet Indonesia Maju di bawah pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terpecah.

Lebih lanjut, Erick bilang seluruh menteri selalu hadir dalam rapat terbatas (ratas) yang dilaksanakan di Istana Kepresidenan.

“Enggak ada. Yang saya tahu semua rapat yang sesuai dengan konteksnya, menteri diundang,” kata Erick saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Senin 26 Februari.

Namun, ketidakhadiran sejumlah menteri dalam kunjungan kerja Jokowi juga sempat menjadi sorotan. Misalnya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono juga disorot karena tak hadir mendampingi Jokowi dalam agenda peresmian tol di Tebing Tinggi, Sumatra Utara (Sumut) pada awal Februari lalu.

Kemudian, Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini yang tak hadir dalam agenda pembagian bantuan sosial (bansos) yang dilakukan Jokowi di daerah-daerah.

Terkait hal tersebut, Erick memastikan bahwa Basuki Hadimuljono dan Tri Rismaharini tetap hadir dalam ratas dengan Jokowi.

“Enggak, setiap rapat datang dia (Basuki dan Risma),” ucap Erick.

Sebelumnya, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia, mengatakan, jajaran kabinet Presiden Joko Widodo atau Jokowi tidak terpecah dan tetap bekerja secara profesional.

Hal itu dia katakan saat menanggapi adanya isu keretakan di kabinet lantaran perbedaan sikap politik selama masa pemilihan umum.

“Kami di kabinet bekerja profesional semua dan tidak ada yang mengatakan bahwa retak. Suasana kebatinan kami fun fun aja,” kata Bahlil kala ditemui di rumah pribadi calon presiden, Prabowo Subianto, di Jalan Kartanegara, Jakarta Selatan, Minggu.

Menurut Bahlil, sikap profesionalitas antar menteri di jajaran kabinet terus terjaga walaupun ada beberapa tokoh yang mundur dari jabatan kenegaraannya.