Hingga Agustus Pendapatan Negara Rp1.821,9 Triliun Setara 74 Persen Pagu APBN
Ilustrasi (Foto: Dok. Antara)

Bagikan:

JAKARTA - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengungkapkan jika pendapatan negara telah berhasil menembus Rp1.821,9 triliun pada akhir Agustus 2023.

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menyebut jumlah itu setara dengan 74 persen dari target APBN tahun ini yang sebesar Rp2.463 triliun.

“Pendapatan negara tumbuh 3,2 persen year on year (yoy) dibandingkan dengan Agustus 2022,” ujarnya melalui kanal daring, Rabu, 20 September.

Menurut Menkeu, pendapatan negara yang moncer ini disokong oleh penerimaan pajak yang sudah terkumpul Rp1.246,9 triliun. Disebutkan bahwa penerimaan pajak tumbuh 6,4 persen yoy atau melambat dari Agustus 2022 yang sempat melesat 58,1 persen.

“Penerimaan pajak Januari sampai dengan Agustus ini positif didukung kinerja ekonomi yang baik. Sedangkan untuk pertumbuhan yang melambat dari tahun lalu karena adanya koreksi harga komoditas serta tidak berulangnya Program Pengungkapan Sukarela (PPS),” tutur dia.

Kemudian, pendapatan negara juga ditopang oleh penerimaan kepabeanan dan cukai yang sebesar Rp171,6 triliun. Angka itu turun 16,8 persen yoy akibat pelemahan harga CPO dan volume ekspor mineral yang anjlok.

Terakhir, pendapatan negara juga dikontribusikan oleh Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang sudah menyentuh Rp402,8 triliun.

“PNBP ini telah terealisasi 91,3 persen dari target APBN yang sebesar Rp441,4 triliun, terutama didukung pendapatan dari sektor sumber daya alam nonmigas serta kekayaan negara yang dipisahkan,” tegas Menkeu Sri Mulyani.