Batang Pohon Mahoni Sepanjang 10 Meter Ambruk Timpa 2 Mobil dan Pemotor di Malang, 2 Orang Terluka
FOTO ISTIMEWA

Bagikan:

MALANG - Batang dahan pohon mahoni berdiameter 30 sentimeter dengan panjang 10 meter di Jalan Ki Ageng Gribig, Lesanpuro, Kota Malang, Jawa Timur, tiba-tiba ambruk. Akibatnya 2 mobil rusak, sedangkan 2 orang pengendara motor yang tengah melintas terluka. 

Dari informasi yang dihimpun, kejadian ini terjadi sekitar pukul 10.15 WIB, Rabu, 6 Oktober. Warga sekitar, Agus (37) mengatakan dahan pohon ini sudah lama doyong. Namun tak segera ditindaklanjuti petugas.

“’Sudah doyong itu kan jadi sering ketabrak truk-truk besar. Ya mungkin pas hari ini sudah waktunya patah,” kata dia.

Dari hasil analisis BPBD Kota Malang, penyebab dahan yang jatuh ini karena kondisi batang yang sudah lapuk. Jatuhnya pohon ini tepat berada di kap mobil depan Daihatsu Sigra hingga kacanya pecah. Total perkiraan kerugian yang dialami hingga Rp16 juta.

Terpisah, Kapolsek Kedungkandang Kompol Yusuf Suryadi mengatakan pihaknyaikut mengevakuasi dan mendata korban perkara ganti rugi dari DLH Kota Malang.

“Beruntung tidak ada korban jiwa. Nanti koordinasi dengan DLH terkait ganti rugi 2 mobil itu, sama 2 orang luka-luka itu juga akan kita ajukan biaya perawatannya,” kata Yusuf.