Bagikan:

JAKARTA - Pengacara Nicholas Sean Purnama, Ahmad Ramzy menegaskan tidak ada penganiayaan atau kekerasan yang dilakukan kliennya terhadap Ayu Thalia. Soal luka yang dialami Ayu disebut karena terjatuh sendiri.

"Kejadian terjatuh dia (Ayu Thalia) keluar dari mobil jatuh, menjatuhkan dirinya. Tetep jatuh. Yang jelas Sean tidak ada kontak fisik dengan AT," ujar Ramzy kepada wartawan, Rabu, 1 September.

Soal foto Thalia yang memperlihatkan kondisinya penuh luka, Ramzy justru mengaku heran. Sebab tak pernah ada kekerasan. Adanya luka itu pun setelah muncul di pemberitaan.

"Yang foto-foto makanya kita bingung, Sean juga bingung mengenai luka-luka itu. Kan kita tahu luka-luka itu dari media, tahu ada laporan polisi dari media," kata dia.

Mengenai pertengkaran yang disebut menjadi penyebab terjadinya dugaan kekerasan, Ramzy juga tak mengetahuinya secara rinci. Dia kembali menekankan tidak ada tindak kekerasan yang dilakukan anak Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Pertengkaran saya tidak tahu. Yang jelas ada di mobil bicara tahu-tahu kejadian itu dilaporkan di Polsek Penjaringan," ujar Ramzy.

Ayu Thalia melaporkan Nicholas Sean, anak Ahok ke Polsek Penjaringan karena dituding melakukan tindakan penganiayaan. Namun Nicholas Sean membantah dirinya tidak melakukan itu.

Hingga akhirnya, Sean pun melaporkan balik Thalia ke Polres Metro Jakarta Utara. Laporan itu berkaitan dengan pencemaran nama baik dan fitnah.