JAKARTA - Calon Gubernur (Cagub), Ridwan Kamil berjanjikan akan mempromosikan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) melalui media sosial (medsos) instagram pribadinya yang mencapai 22 juta pengikut.
Oleh sebab itu, ia mengajak kepada seluruh masyarakat, khususnya kaum emak-emak untuk membuka usaha melalui digital atau aplikasi. Sehingga mereka tidak usah menyewa ruko, melainkan hanya dari rumah membuka usaha sendiri.
“Jadi kita akan menyasar golongan ibu-ibu itu juga, asalkan mau dilatih, digital mempromosikan. Bayangkan kan, ada jutaan emak-emak yang akhirnya mendapatkan tambahan penghasilan sistem digital kita menyentuh keseharian kita,” kata Ridwan Kamil kepada warga Duren Sawit saat dengarkan aspirasi, Minggu, 13 Oktober.
“Enggak usah (sewa ruko), misalnya itu namanya Bu Eha. Saya kan punya Instagram followernya 22 juta. Nah nanti tiap hari saya promosi dua UMKM. Gratis di IG Story,“ sambungnya.
BACA JUGA:
Perihal keluhan masyarakat soal harga bahan pokok yang mahal, kata Ridwan, ia berencana akan membuat pasar murah di setiap kelurahan DKI Jakarta. Sehingga kaum pedagang dan emak-emak tidak terbebani soal biaya bahan pokok.
“Kita ada sebulan sekali pasar murah, di kelurahan. Nanti dicari tempatnnya, sehingga tidak seluruh warga jakarta, beli sembakonya dikte oleh hukum pasar, negara akan mengintervensi kalau mpok sudah bendera kuning. Kalau kira-kira mulai kewalahan karena harga naik, kita turun dengan cara pasar murah di seluruh kelurahan Jakarta,” pungkasnya.