Bagikan:

CIAMIS - Bakal calon gubernur Jawa Barat yang diusung Partai Nasdem Ilham Habibie belum memberikan prediksi siapa sosok pendampingnya untuk maju pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jabar 2024. Menjelang pendaftaran pasangan cagub-cawagub pada 27 Agustus, Ilham akan segera memberi kejutan siapa nama sosok pendampingnya.

Hal tersebut disampaikan putra sulung Presiden ke-3 BJ Habibie itu saat melakukan safari politik ke sejumlah tempat di Ciamis, Jawa Barat, Senin 19 Agustus. Ilham mengunjungi sejumlah pondok pesantren, kampung kerukunan, hingga UMKM yang ada di Ciamis.

"Saya tidak berani mengatakan atau mendahului, nanti keliru, yang penting pendamping saya cocok dan memang itu kan ditentukan oleh partai pengusung koalisi. Insyaallah kalau jadi koalisi dengan PKS, mereka yang mengusung dan dikasih kesempatan pilihan, nanti lihat saja," kata Ilham Habibie.

Menurutnya, nama pasangan untuk Pilgub Jabar akan diumumkan oleh partai pengusung koalisi sebelum pendaftaran pada 27 Agustus 2024. Ilham juga menyebut bahwa Partai Nasdem masih terbuka terhadap partai lain untuk mengusung dirinya maju pada Pilgub Jabar mendatang.

"Tentunya kita terbuka dengan partai lain, tetapi kalau kita bandingkan status pembicaraan Partai Nasdem dengan partai lain belum tertulis, kalau dengan partai PKS sudah ada kesepakatan tertulis. Jadi bukannya eksklusif hanya dengan PKS saja, melainkan dengan partai lain juga boleh saja," ujarnya.

Ilham menjelaskan, ada beberapa fokus utama yang menjadi visi-misi menjadi calon gubernur Jawa Barat, seperti permasalahan pada sektor bidang ekonomi, pekerjaan, industri, hingga lingkungan hidup untuk selalu dijaga.

"Yang menjadi PR ialah fokus pada sektor bidang ekonomi, karena Jawa Barat ini kalau kita lihat di sejumlah media tekanan ekonominya sangat besar sekali, contohnya banyak orang di PHK, banyak pengusaha yang tutup, hingga dibanjiri dengan impor ilegal dan sebagainya, tentu ini harus ada tindakan. Juga tidak lupa terhadap perhatian gen Z yang saat ini marak dan susah mendapat pekerjaan," jelasnya.

Ilham menambahkan, setelah berinteraksi dengan masyarakat di sejumlah daerah di Jawa Barat, pihaknya banyak menerima permasalahan maupun masukan. Dengan komitmennya mencalonkan sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat, diharapkan dapat memberikan perubahan menuju Indonesia emas 2045.

Saat ditanya siapa nama pendampingnya untuk Pilgub Jabar, Ilham mengaku sudah terjalin kesepakatan tertulis dengan partai koalisi dengan PKS. Pihaknya hingga saat ini masih menunggu nama calon pendamping untuk maju di Pilgub Jabar mendatang.