JAKARTA - Dua orang preman dalam kondisi mabuk mendatangi kedai mie instan di Tegal Parang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, mereka memaksa menukar uang Rp200 ribu menjadi Rp1 juta.
Dadan Ramdani selaku pelayan kedai mengaku, peristiwa itu dialaminya pada Kamis dini hari, 20 Juni.
Kata Dadan, pelaku memaksa meminta uang Rp1 juta setelah menukar uang Rp200 ribu. Karena ketakutannya, lantas dirinya ingin menghubungi cabang yang di daerah Mampang, Jakarta Selatan.
“Ya saya mau telpon dulu cabang yang di Mampang. Tapi handphone saya diminta dia lalu di mode pesawat sama dia. Pukul 02.30 WIB, tidak ada orang di sini,” aku Dadan saat ditanya wartawan, Kamis 20 Juni.
BACA JUGA:
Dadan tak kuasa karena hanya seorang diri. Lantaran takut, dia menuruti perintah kedua pelaku, memberikan uang Rp1 juta.
Pelaku langsung melarikan diri setelah mendapat uang Rp1 juta dan membawa kabur handphone milik korban.
Dadan mengaku akan membuat laporan kepolisian ke Polsek Mampang.
“Iya mau buat laporan polisi,” kata Dadan.