JAKARTA - Pendiri Partai Demokrat sepakat diadakannya Kongres Luar Biasa (KLB). Desakan ini menggelembung usai pemberhentian tujuh kader yang terlibat dalam Gerakan Pengambilalihan Kepemimpinan Partai Demokrat (GPK-PD).
Salah satu pendiri Partai Demokrat, Henky Luntungan menegaskan Kongres Luar Biasa pasti berjalan. Dia pun tak menampik agenda utama KLB itu untuk mendesak Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mundur dari posisi ketua umum.
"Jadi jangan lagi apakah mungkin, pasti jalan! Dan soal melengserkan, pasti kami lengserkan!," tegas Henky dalam konferensi pers di Kuningan, Sabtu, 27 Februari.
BACA JUGA:
Menyoal rencana waktu pelaksanaan KLB akan digelar, salah satu pendiri Partai Demokrat Ilal Farhat mengungkap bakal dilaksanakan pada awal Maret mendatang. "Awal Maret" cetusnya diikuti pendiri Partai Demokrat yang hadir.
Selang beberapa detik, Henky Luntungan merevisi jadwal diselenggarakannya KLB. Ia mengatakan akan memberitahu awak media jika hendak melangsungkan acara tersebut. "Tiga hari sebelumnya akan kami sampaikan (ke wartawan)," katanya.