Bagikan:

JAKARTA - Samsuri (42) seorang anak buah kapal (ABK) Maju Makmur ditemukan tewas akibat tenggelam di Perairan Muara Angke, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu, 10 Januari.

Korban sebelumnya sempat dilaporkan hilang tenggelam setelah terjatuh ketika sedang memasang tenda di atas kapal tersebut. Korban pun sempat dicari oleh tim SAR gabungan.

"Jasad korban akhirnya ditemukan oleh tim SAR gabungan melalui proses penyelaman pada kedalaman 4 meter di bawah permukaan air," kata Kepala Basarnas Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR, Fazzli saat dikonfirmasi, Rabu, 10 Januari.

Kemudian jasad korban langsung dievakuasi menuju rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga.

Upaya pencarian korban, sambung Fazzli, dibagi menjadi dua tim pencarian. Tim pertama melakukan upaya pencarian dengan menggunakan perahu karet hingga radius 1 KM dari lokasi kejadian.

"Tim kedua melakukan upaya pencarian melalui proses penyelaman hingga radius 10 meter di sekitar lokasi kejadian," ujarnya.

Sementara personil SAR gabungan terdiri dari Basarnas Jakarta, BPBD DKI Jakarta, Polsek Sunda Kelapa, PolAir Kali Adem hingga Pos TNI AL Kali Adem. Korban Samsuri (42) hilang tenggelam sejak Selasa kemarin, 9 Januari.