TANJUNG SELOR - Wakapolda Kalimantan Utara (Kaltara) Brigjen Kasmudi mengingatkan tahapan kampanye pemilu 2024 saat ini sedang berjalan.
Karena itu, Wakapold meminta seluruh personel di Polda Kaltara untuk siap siaga mengawal pengamanannya melalui Operasi Mantap Brata Kayan 2023/2024.
"Rekan-rekan harus sadar dan pahami bahwa rekan-rekan bertugas di Polresta Bulungan di mana dinamikanya nanti akan berbeda dengan polres-polres yang lain. Kalau dinamikanya berbeda maka kita harus mempersiapkan diri dari sumber daya manusiannya, sarana prasarannya kemudian sistem operasionalnya dan anggaran," ujar Wakapolda usai meninjau kesiapan pengamanan Pemilu di Polresta Bulungan, Rabu, 6 Desember.
"Dengan memakai seragam polisi tidak perlu membutuhkan pengakuan dari masyarakat karena sudah diakui bahwa rekan-rekan seorang polisi. Sebagai seorang polisi kewajibannya adalah memberikan pelayanan, perlindungan, pengayoman, menegakkan hukum dan memelihara kamtibmas pada masyarakat," sambung Wakapolda.
BACA JUGA:
Wakapolda Kaltara menegaskan, bidang operasional harus meningkatkan kemampuan personel. Selain itu, sarana dan prasarana harus disiapkan. Karena netralitas Polri dipertaruhkan di tahun 2024.
"Kita harus betul-betul Profesional hindari pemicu yang membuat gaduh di wialayah lingkungan kita ini," pungkasnya.