Bagikan:

MEDAN — Tim Gabungan Polres Sibolga yang dipimpin oleh Kapolres Sibolga AKBP Taryono Raharja menggerebek tiga lokasi markas narkoba di Kota Sibolga, Sumatera Utara.

"Pelaksanaan razia gabungan yang dilaksanakan, Rabu (08/11) oleh Polres Sibolga bersama dengan TNI, BNN Kabupaten Tapteng dan Lurah dalam rangka upaya mitigasi peredaran narkoba di wilayah Kota Sibolga," kata Kasat Narkoba AKP Sugiono dilansir ANTARA, Kamis, 9 November.

Sugiono menyebutkan pelaksanaan razia tersebut berjalan aman, tertib dan lancar.

Lokasi pertama, pada pukul 16.20 WIB, tim gabungan menuju ke Jalan IL. Nomensen, Kelurahan Angin Nauli, Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga.

Pada saat dilakukan razia narkotika di lokasi tersebut ditemukan sisa bekas konsumsi narkoba jenis sabu berupa bekas bong lima buah, gunting, pipet, sendok, sisa plastik, kecil warna putih bungkus sabu dan mancis.

Tidak jauh dari lokasi razia dijumpai dua orang laki-laki yang dicurigai sebagai pelaku pengguna narkoba dan selanjutnya dilakukan tes urine dengan hasil positif menggunakan narkoba.

Kedua laki-laki tersebut yaitu, RS (35) penjual ikan asin, Alamat Pasar Belakang Sibolga (hasil positif), BB (38) penjual ikan asin, Alamat Jalan Cendrawasi Sibolga (hasil positif).

"Selanjutnya kedua orang laki-laki tersebut dibawa ke Polres Sibolga untuk dimintai keterangan dan dilakukan pembinaan," ucapnya.

Sugiono mengatakan lokasi kedua, pada pukul 17.10 WIB, tim gabungan menuju ke Jalan KH. Ahmad Dahlan, Kelurahan Aek Habil, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga. Tepatnya di lokasi KNTM tim gabungan melakukan razia narkotika di atas Kapal Pamoge ditemukan dua buah bekas bong.

"Selanjutnya pemilik kapal dan ABK dilakukan tes urine dan hasilnya negatif, yakni RS (34) Nelayan, Alamat Jalan Bangau Sibolga, RS (24) Nelayan, Alamat Jalan Bangau Sibolga," jelasnya.

Kasat Narkoba menerangkan lokasi ketiga, pada pukul 17.30 WIB, tim gabungan menuju ke Jalan Pasir Bidang, Kelurahan Aek Muara Pinang, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga.

Tepatnya di peternakan babi milik warga, tim gabungan melakukan razia narkotika dan ditemukan dua bungkus plastik kecil sabu, namun tidak ada ditemukan orang yang mengkonsumsi narkoba.

"Selanjutnya barang bukti tersebut diamankan oleh personel Sat Narkoba Polres Sibolga," kata Sugiono.