Bagikan:

JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) merespons kabar partainya mendapat jatah kursi menteri di kabinet Indonesia maju. AHY diisukan menjadi menteri pertanian usai mengunggah soal 'apel Malang' di media sosial pribadinya. 

"Oh enggak ada, saya mengikuti memang beredar rumor yang dimasyarakat tapi tidak ada itu," ujar AHY di Kertenagara, Rabu, 25 Oktober. 

AHY juga membantah ada pembahasan soal reshuffle saat bertemu Presiden Joko Widodo di Istana kepresidenan kemarin. 

"Tidak ada pembahasan itu," kata AHY. 

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin 23 Oktober.

Jokowi mengatakan, pertemuan antara dia dan AHY, putra Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono hanya merupakan pertemuan silaturahmi saja.

Jokowi mengatakan, apa yang dibicarakan kala bertemu AHY kemarin adalah pembicaraan yang biasa dilakukan kala bertemu partai politik.

Namun, pertemuan tersebut dilakukan di tengah menghangatnya isu perombakan atau reshuffle kabinet.

Salah satu pos kementerian yang akan dirombak adalah posisi menteri pertanian. Setelah Syahrul Yasin Limpo mengundurkan diri, jabatan menteri pertanian kemudian dijabat oleh Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi selaku pelaksana tugas (plt).

Ketika ditanya apakah Partai Demokrat akan masuk dalam kabinet, Jokowi hanya menganggukkan kepala tanpa memberi pernyataan, sembari meninggalkan wartawan.