Bagikan:

JAKARTA – Tragis, seorang jambret tewas usai terjatuh menabrak trotoar di Jalan Cilandak 1, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat, 20 Oktober. Pelaku berinisial S (26) itu berusaha melarikan diri usai merampas handphone korban. Namun aksinya justru berujung maut baginya.

Kapolsek Cilandak Kompol Wahid Key mengatakan kejadian itu terjadi pada Jumat dini hari, 20 Oktober.

Kejadian bermula saat korban N(20) berjalan di pinggir jalan sambil bermain handpone. Tiba-tiba S dengan rekannya datang dengan motor, langsung merampas handphone korban.

Sontak korban berteriak minta tolong. Pelaku panik dan tancap gas untuk meninggalkan lokasi.

“Iya pelakunya tewas. Pelaku dipergoki korban, diteriaki, kabur. Pelaku saat itu dibonceng temannya. Terjatuh usai menabrak trotoar, kepalanya membentur benda keras.” kata Wahid saat dikonfirmasi, Jumat, 20 Oktober.

Kendati demikian, rekannya masih dapat membangunkan sepeda motornya. Sementara S ditinggalkan di lokasi kejadian.

“Masih, masih. Karena jatuh nggak gerak, dia kabur. Dikira pingsan atau apa, dia kabur. Daripada ketangkep kan, mungkin seperti itu pikiran pelaku,” ucapnya.

Tubuh korban dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati.