JAKARTA - Satu unit mobil sedan mewah jenis Mercedes seri C180 bernopol B 2041 TBK yang berada di Cluster Lasein JGC, Jalan Jakarta Garden City, RT 16/14, Kelurahan Cakung Timur, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur hangus terbakar api akibat korsleting listrik pada Jumat, 12 Mei, siang.
Kobaran api terjadi sekitar pukul 12.20 WIB kemudian dilaporkan ke Sudin Gulkarmat Jakarta Timur. Kemudian petugas pemadam kebakaran datang ke lokasi melakukan pemadaman api sekitar pukul 12.27 WIB.
"Kobaran api berhasil dipadamkan pukul 12.50 WIB setelah dilakukan proses pemadaman oleh 4 unit mobil pemadam dengan 18 personel. Api pun berhasil dipadamkan," kata Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman saat dikonfirmasi VOI, Jumat, 12 Mei.
Akibat kejadian kebakaran tersebut, korban mengalami kerugian mencapai 200 juta. Setelah dilakukan pengecekan, penyebab kebakaran akibat adanya korsleting listrik pada komponen AC mobil Mercedes.
"Awalnya mobil ingin dipakai keluar rumah. Ketika baru meninggalkan cluster, tiba - tiba keluar asap dari komponen AC. Pengemudi kemudian putar balik ke rumah," ujarnya.
BACA JUGA:
Setibanya di rumah, korsleting listrik itu kemudian mengeluarkan api dari kap mesin hingga terjadi penyalaan api yang terus membesar. Karena sulit dipadamkan, pemilik pun melaporkan ke kantor pemadam kebakaran.
"Saat ini situasi sudah padam. Api yang membakar mobil Mercedes berhasil dijinakkan petugas," ucapnya.
(Rizky Sulistio)