Bagikan:

YOGYAKARTA – Kawasan elit Nassim Road yang ada di Singapura menjadi perhatian masyarakat Indonesia. Pasalnya, ada tiga rumah mewah di kawasan tersebut yang dibeli oleh crazy rich dari Indonesia. Meski terkenal, tak banyak orang mengenal Nassim Road. Berikut ini rangkumat tentang Nassim Road.

Mengenal Nassim Road

Nassim Road adalah salah satu kawasan pemukiman elit yang ada di Singapura. Nama Nassim sendiri diambil dari nama keluarga Yahudi yang bernama Nassim. Mereka membangun rumah Nassim sekitar tahun 1850-an.

Sebelum menjadi kawasan elit, Nassim Road hanya tanah kosong dengan rerimbunan pohon dan semak belukar. Lalu di era kolonial Inggris, wilayah tersebut dijadikan sebagai kawasan tinggal yang dimiliki oleh orang-orang kaya pada zamannya.

Dari awal pembangunan, bangunan yang dibangun di kawasan tersebut memang mewah dan bungalo highclass yang kemudian dimiliki oleh para pejabat tinggi. Namun seiring berjalannya waktu, properti di Nassim Road dibeli oleh suadagar lokal yang kaya raya. Nassim Road kemudian dikenal sebagai pemukiman elite yang ada di Singapura.

Beberapa nama besar yang diketahui memiliki properti di Nassim Road adalah Co-founder Facebook Eduardo Saverin yang membeli mansion tahun 2019 seluas 84.500 kaki persegi.

Selain itu ada pula pengusaha teknologi lokal Tommy Ong, istri pendiri Nanofilm Technologies International Shi Xu yakni Jin Xiao Qun, hingga keluarga kerajaan Brunei.

Kawasan ini tak hanya dimiliki oleh orang kaya, ada pula gedung kedutaan besar dari berbagai negara seperti Kedubes Jepang, Kedubes Filipina, dan Kedutaan Besar Federasi Rusia.

Tingginya harga properti di Nassim Road bahkan tak terbendung meski harga pasar properti global jatuh. Harga bungalo kelas premium di kawasan ini mengalami kenaikan hingga 46 persen.

Tingginya harga properti di Nassim Road sempat memecahkan rekor di Singapura. Kala itu miliarder bernama James Dyson membeli properti di Nassim Road. Ia rela merogoh kocek sebesar 50 juta dolar Amerika Serikat atau kurang lebih Rp724 miliar. Dengan nilai yang fantastis tersebut, James Dyson hanya mendapat rumah dengan lahan seluas 1.402 meter persegi di Cluny Road, wilayah yang menjadi bagian Nassim Road.

Informasi pembelian properti Nassim Road oleh orang Indonesia terungkap berdasarkan laporan intelijen properti Mingtiandi Singapura. Lewat situs resminya, Mingtiandi mengunggah artikel pada 19 April 2023 berjudul “Keluarga Indonesia Membeli Bungalow di Jalan Nassim Singapura Seharga US$ 155 Juta”.

Ada tiga rumah mewah yang dibeli oleh keluarga kaya Indonesia dengan perkiraan harga mencapai 155 juta dolar Amerika Serikat atau kurang lebih Rp2,27 triliun (dengan kurs Rp14.700). Ketiga rumah yang dibeli masing-masing memiliki dua lantai dengan nomor 42, 42A dan 42B di Distrik 10. Rumah tersebut dibeli dari Cuscaden Peak Investments, perusahaan yang bekerja sama dengan BUMN Singapura, Temasek Holding.

Belum jelas siapa keluarga yang membeli properti di kawasan elit tersebut, namun kabarnya mereka akan membangun kembali bungalow di tanah mereka untuk pemakaian pribadi.

Selain mengenal Nassim Road, Anda bisa mengunjungi VOI.ID untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.