Pembobol Warung di Bali Bermodal Besi Diringkus, Sudah Beraksi di 11 Lokasi 
ILUSTRASI PIXABAY

Bagikan:

DENPASAR - Tim Polsek Denpasar Selatan, Bali, menangkap Gede Gunawan (28) yang  membobol sejumlah warung di Denpasar dan Kabupaten Badung, Bali. Pelaku sudah beraksi di 11 lokasi.

"Modus yang bersangkutan merusak pintu rolling door," kata Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi, Jumat, 10 Februari.

Pelaku membawa kayu dan besi untuk membobol warung. Aksi pelaku terakhir diketahui saat mencuri di Toko Surya Teknik, Jalan Merta Sari, Sidakarya, Denpasar Selatan.

Pemilik warung saat itu mendapati uang tunai Rp1 juta raib dibawa pelaku. Sedangkan rolling door dirusak.

Dari laporan ini, polisi mengecek rekaman CCTV. Tampak pelaku mencongkel 3 warung dengan satu warung yang pintunya berhasil dibongkar

"Dan pelaku mengakui telah melakukan pencurian di beberapa tempat di sekitar Denpasar dan wilayah Badung (sebanyak) 11 TKP," ujarnya.