Lippo Jual Anak Usahanya ke Hong Kong, Nilainya Diperkirakan Rp560,34 Miliar
Ilustrasi. (Irfan Meidianto/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Unit usaha Lippo Group, PT Multipolar Technology Tbk (MLPL) tengah dalam proses penjualan anak usaha mereka yang bergerak di bidang manajemen informasi, PT Multifiling Mitra Indonesia Tbk (MFMI).

Multipolar akan menjual saham yang dimiliki oleh PT Surya Cipta Investama (SCI) dan PT Cahaya Investama (CI) kepada perusahaan yang memiliki kegiatan usaha manajemen informasi bermarkas di Hong Kong yakni, Iron Mountain Hong Kong Limited.

Sekretaris Perusahaan Multipolar, Natalie Lie mengatakan, SCI dan CI memegang 700.425.400 saham yang mewakili 92,46 persen dari seluruh modal yang ditempatkan dan disetor penuh dalam MFMI.

Jika mengacu pada harga saham MFMI yang berada di posisi Rp810 per lembar saham pada penutupan perdagangan hari ini, maka nilai yang digelontorkan oleh Iron Mountain Hong Kong Limited adalah Rp560,34 miliar.

"Sehubungan dengan rencana penjualan saham, para penjual dan pembeli telah menandatangani conditional share purchase agreement relating to the sale dan purchase of shares in the company (PPJB) pada tanggal 23 Desember 2020,” katanya, dalam keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin 28 Desember.

Ia mengungkapkan jika penyelesaian dari rencana pengambilalihan saham ini masih bergantung pada pemenuhan persyaratan pendahuluan oleh para pihak yang sebagaimana diatur dalam PPJB.

"Kejadian, informasi dan fakta material tersebut di atas tidak berdampak secara negatif terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perseroan," ujar Natalie.

Sebagai informasi, SCI dan CI merupakan perusahaan-perusahaan yang sahamnya dikendalikan oleh perseroan, baik secara langsung maupun tidak langsung. Pada penutupan perdagangan hari ini, harga saham MFMI berada di posisi Rp810 per saham naik 140 poin atau 20,9 persen.