Bantah Pembicaraan Keselamatan Pengiriman dengan NATO, Kementerian Pertahanan Rusia: Hoaks
Jenderal Valery Gerasimov. (Wikimedia Commons/Mil.ru/Министерство обороны Российской Федерации)

Bagikan:

JAKARTA - Rusia tegas membantah kabar adanya pembicaraan yang dilakukan oleh komandan militer mereka, dengan pejabat Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO), menyebutnya sebagai kebohongan.

Bantahan datang terkait kabar yang dihembuskan media, menyebut adanya kontak tingkat tinggi antara Kepala Staf Umum Angkatan Bersenjata Rusia Jenderal Valery Gerasimov dan Ketua Komite Militer NATO Rob Bauer.

Sehari sebelumnya, sumber online Euractiv mengutip sumber NATO mengatakan, Bauer dan Gerasimov "baru-baru ini setuju untuk 'berhati-hati', terutama dengan kapal yang tidak berlayar dalam jarak dekat satu sama lain di Laut Hitam untuk menghindari kecelakaan."

"Spekulasi media Barat tentang dugaan percakapan 'baru-baru ini' antara Kepala Staf Umum Angkatan Bersenjata Rusia, Jenderal Angkatan Darat Valery Gerasimov dan Ketua Komite Militer NATO Rob Bauer, adalah hoaks," ujar kementerian, melansir TASS 23 November.

"Tidak ada kontak seperti itu, apalagi 'sistematis', dengan Ketua Komite Militer NATO atau perwakilan lain dari Aliansi Atlantik Utara dalam komisi krisis Rusia-Amerika yang tidak ada untuk penyelesaian konflik," tandas pihak kementerian.

Selain itu, pihak kementerian juga menegaskan, spekulasi tentang kesimpulan tersebut, 'kesepakatan tertentu' dengan Bauer mengenai pergerakan kapal yang aman di Laut Hitam adalah 'fiktif dari awal hingga akhir'.