BABEL - Pasien COVID-19 aktif yang menjalani isolasi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) tersisa enam orang. Sedangkan kabupaten dan kota lainnya di Babel tanpa kasus penularan COVID-19.
"Hari ini pasien sembuh bertambah satu, sehingga pasien COVID-19 aktif berkurang menjadi enam orang," kata Sekretaris Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Babel Mikron Antariksa di Pangkalpinang, dikutip dari Antara, Jumat 17 Juni.
Berdasarkan data kasus COVID-19 harian terbaru, enam pasien COVID-19 masih menjalani isolasi mandiri hanya terdapat di Kabupaten Belitung, sedangkan Kota Pangkalpinang, Bangka, Bangka Tengah, Bangka Barat, Bangka Selatan dan Belitung Timur nihil pasien COVID-19.
"Dalam sepekan terakhir ini kasus COVID-19 kembali meningkat di Belitung, sementara kabupaten/kota lainnya masih nihil," katanya.
Ia mengatakan meskipun kasus COVID-19 sudah semakin turun, warga tetap tidak boleh mengabaikan pandemi.
BACA JUGA:
Mereka yang belum divaksinasi harus segera mendatangi fasilitas yang menyediakan vaksin sebagai upaya membangun kekebalan komunal dari penularan virus tersebut dan variannya.
"Pengabaian dan menyepelekan akan menghambat upaya kita bersama dan tidak sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam membebaskan daerah ini dari COVID-19," ujarnya.
Ia menambahkan terkait adanya pelonggaran menggunakan masker menandakan penanganan COVID-19 di Indonesia berjalan dengan baik.
"Kami menyambut baik kebijakan pemerintah melonggarkan pengenaan masker di luar ruangan, karena memang dua tahun lebih melaksanakan pengetatan dan pembatasan di masyarakat," tandasnya.