JAKARTA - Ketum Peradi Otto Hasibuan menyentil Hotman Paris Hutapea yang sempat menghubunginya untuk mengeluarkan surat rekomendasi bagi anaknya perempuannya.
Padahal, Hotman Paris sempat menyebut organisasi advokat pimpinan Otto tidak sah karena tak memiliki surat keputusan (SK) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum HAM).
"Felicia meminta tolong kepada saya, Hotman Paris bertelepon kepada saya, dan saya keluarkan certificate good standing kepada Felicia untuk bekerja ke luar negeri," ujar Otto kepada wartawan, Jumat, 20 Mei.
Pemintaan Hotman Paris soal rekomendasi disebut terjadi tiga bulan sebelum munculnya kisruh pengurusan Peradi.
Dengan merujuk hal itu, Otto Hasibuan pun heran jika Hotman Paris menyatakan dengan lantang Peradi kepemimpinannya itu tidak sah.
"Kalau dia (Hotman, red) katakan saya punya tidak sah, berarti rekomendasi saya tidak sah dong kepada anaknya," kata Otto.
"Kalau tidak sah dia masuk kerja, berarti dia tidak sah dong bekerja disana, kira-kira begitu logikanya," sambungnya.
BACA JUGA:
Karena itu, Otto Hasibuan dengan tegas melabeli Hotman Paris sebagai orang yang tak konsiten.
"Jadi nggak konsisten dia, tapi ini fakta yang harus saya sebutkan. Jadi Hotman paris sendiri minta rekomendasi ke saya untuk putrinya bernama Felicia," kata Otto.
Sebagai informasi, kepengurusan Peradi menjadi permasalahan setelah pengacara kondang Hotman Paris menyatakan keluar dari organisasi tersebut.
Salah satu alasannya, Hotman menganggap Peradi di bawah pimpinan Otto Hasibuan tidak memiliki SK Menkum HAM.