Bagikan:

JAKARTA - Petugas pemadam kebakaran Sektor Pulogadung melakukan evakuasi jenazah nenek berusia 91 tahun dari lantai dua rumahnya di Jalan Daksinapati, Rawamangun, Jakarta Timur, Senin 28 Maret.

Evakuasi dilakukan setelah pihak keluarga tak mampu menurunkannya lantaran jenazah lansia bernama Habibah Daud itu memiliki tubuh besar.

Dengan menggunakan tandu, petugas pemadam kebakaran Sektor Pulogadung melakukan evakuasi terhadap jenazah nenek tersebut. Secara perlahan, petugas berupaya menurunkan jenazah dari lantai dua ke lantai satu rumahnya.

Kendala terjadi ketika petugas mendapati sempitnya akses tangga yang sempat membuat petugas sedikit kesulitan. Meski begitu, petugas berhasil melakukan evakuasi.

Kepala Pleton Grup Bandung Damkar Gadung, Hery Widy mengatakan, evakuasi dilakukan setelah adanya laporan dari warga bahwa pihak keluarga tidak mampu menurunkan jenazah lansia ini ke lantai satu.

"Proses evakuasi berlangsung selama 30 menit dengan mengerahkan 12 personel pemadam kebakaran," ujarnya kepada wartawan, Senin 28 Maret.

Setelah berhasil dievakuasi, pihak keluarga langsung memandikan jenazah. Seperti diketahui, Nenek Habibah meninggal dunia karena sakit pada Senin 28 Maret, sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.