Bagikan:

JAKARTA - Beredar viral di sosial media Katib Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) datang ke Lampung menghadiri Muktamar NU ke-34 dengan menumpang private jet. KH Yahya mengakui kalau dia terbang dengan jet pribadi itu.

"Kemudian soal jet, ya? Itu salah saya memang ya," kata pria yang akrab disapa Gus Yahya ini, Selasa 21 Desember.

Gus Yahya mengakui dia terpaksa menumpang private jet karena terlambat memesan tiket. Pasalnya dia sedang sibuk-sibuknya mengurus berbagai persoalan.

Bukan hanya penerbangan ke Lampung yang melonjak tajam. Bahkan penginapan di Lampung hingga Lampung Tengah pun susah dicari karena dipenuhi berbagai peserta muktamar.

Akhirnya setelah mengalami kesulitan untuk memesan tiket pesawat, menurutnya, ada orang yang mau meminjamkan jet pribadi tersebut.

"Ngeluh sana sini ada yang mau minjemin. Ya masa kita biasa ngegrab gak boleh, sekali-sekali begini lah. Ya gitu aja sesederhana itu sebenarnya," tuturnya.

Foto ini ramai beredar di media sosial. Sebuah akun mengunggah foto Gus Yahya yang sedang turun dari pesawat sambil dipayungi.