Bagikan:

JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menyatakan bakal berkoordinasi dengan Polri perihal sosok yang bakal mengisi jabatan Direktur Penyidikan. Sebab, Brigjen Setyo Budiyanto yang sebelumnya duduk diposisi itu telah ditarik untuk menjabat sebagai Kapolda NTT.

"Untuk pengisian jabatan yang ditinggalkan (Brigjen Setyo Budiyanto), KPK akan berkoordinasi dengan Mabes Polri," ujar Firli dalam keterangannya, Sabtu, 18 Desember.

Meski demikian, dalam menentukan sosok penganti, kata Firli, pihaknya tetap bakal memberlakukan seleksi. Sehingga, sosok yang bakal menjabat memiliki kapasitas dan kredibilitas yang tepat.

"Namun perlu diingat bahwa semua yamg bertugas di KPk melalui seleksi. Jadi tentu KPK akan membuat surat (perihal seleksi) kepada Mabes Polri bahwa jabatan Direktur Penyidikan para Kedeputian Penindakan KPK," katanya.

"Sekaligus KPK akan membuka seleksi untuk mengisi jabatan tersebut sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," sambungnya.

Di sisi lain, Firli pun menyatakan dalam penarikan Brigjen Setyo Budiyanto, dirinya telah berkomunikasi dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Di mana, Firli mengapresiasi hal tersebut lantaran penarikan itu sebagai promosi untuk Brigjen Setyo Budiyanto.

"Kami segenap insan merasa bahagia dan bangga atas promosi jabatan Pak Setyo Budiyanto. Saya sudah menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Kapolri atas kepercayaan tersebut," kata Firli.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi sebagian anggotanya. Salah satunya, Brigjen Setyo Budiyanto yang bertugas di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Rotasi itu tertuang dalam surat telegram (ST) nomor ST/2568/XII/KEP/2021 tanggal 17 Desember 2021. Di mana, ST itu ditandatangani oleh AS SDM Irjen Wahyu Widada.

Di KPK, Brigjen Setyo Budiyanto menjabat sebagai Direktur Penyidikan KPK. Saat ini, dia ditugaskan sebagai Kapolda NTT.

"Ya benar, proses mutasi secara alamiah yang pensiun dan tour of duty and area serta penyegaran," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo.

Brigjen Setyo Budiyanto yang diketahui menjabat sebagai Direktur Penyidikan KPK sejak 18 September 2020, telah dipercaya untuk menggantikan Irjen Lotharia Latif yang dimutasi sebagai Kapolda Maluku.