Bagikan:

JAKARTA - Anak Nia Danianty, Olivia Nathania kembali tak hadir dalam pemeriksaan kasus dugaan penipuan penerimaan CPNS. Tercatat sudah dua kali Olivia tak menghadiri pemeriksaan.

"Untuk hari ini Oi (Olivia) tidak hadir dalam pemeriksaan," ujar pengacara Olivia, Susanti Agustina saat dikonfirmasi, Jumat, 5 November.

Alasan kliennya tidak hadir dalam pemeriksaan, kata Susanti, karena masih kurang sehat. Olivia disebut sempat menjalani perawatan di rumah sakit beberapa waktu lalu.

"Sebelumnya Oi dirawat di rumah sakit dan sudah keluar tetapi masih dalam perawatan dokter," kata dia.

Dengan alasan itu, Susanti sudah berkomunikasi dengan penyidik untuk menjadwalkan ulang pemeriksaan. Rencananya, pemeriksaan akan berlangsung pekan depan.

"Kami minta diundur tanggal 11 November," tandas Susanti.

Sebagai informasi, Olivia sedianya dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada Kamis, 4 November. Tetapi, dia tak hadir dan meminta dijadwalkan ulang.

Karenanya, penyidik menjadwalkan pemeriksaan pada Jumat, 5 November. Tapi, Olivia tak memenuhinya.

Olivia Nathania dan suaminya, RN dilaporkan atas kasus penipuan bermodus perekrutan PNS. Pelaporan itu ditujukan kepada Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.

Selain itu, laporan teregistrasi dengan nomor LP/B/4728/IX/SPKT/POLDA METRO JAYA, Tanggal: 23 September 2021. Pasal yang dilaporkan yakni Pasal 378 KUHP dan atau Pasal 372 KUHP dan atau Pasal 263 KUHP.