Pura-pura Beli Salak 7 Kilogram, Ibu-ibu Pakai Jilbab Pelan-pelan Curi Handphone Penjual Buah di Cakung, Terekam CCTV
JAKARTA - Aksi pencurian handphone yang dilakukan seorang wanita berhijab terekam kamera CCTV di sebuah kios penjual buah, di Jalan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur. Saat menjalani aksinya, pelaku berpura-pura menjadi pembeli.
Korban bernama Egit mengatakan, pelaku minta kepada korban untuk dipilihkan buah salak yang manis sebanyak 7 kiogram.
"Ada ibu-ibu minta salak dipilihin yang bagus sebanyak 7 kilogram, saat lagi dipilihin (salak) dia beraksi, ngambil," terang Egit, kepada wartawan, Senin 11 Oktober.
Kata korban, saat ia sedang memilih salak, pelaku memasukan handphone ke dalam pakaiannya.
Baca juga:
- Pria Pakai Baju Ormas Pemuda Pancasila Tewas Ditusuk Saat Tidur
- Wanita Pekerja Seks Komersial Rampas Motor dan Handphone Milik Pria Hidung Belang, karena Tidak Sanggup Bayar Jasa
- Habis Ditagih Debt Collector, Penunggak Kredit Motor Ditemukan Tewas Mengenaskan
- Stafsus Erick Thohir Sebut Biaya Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tambah Rp26,6 Triliun karena Berubah Desain
"Setelah ngambil dia (pelaku) pamit, katanya sebentar bang mau beli nasi padang dulu tapi engga balik lagi," ujarnya.
Korban baru sadar ketika ia mencari handphone miliknya tidak ditemukan.
"Sadarnya pas handphone tidak ada. Pelaku modusnya pura-pura belanja, dia memasukan handphone ke dalam jilbab," kata korban menduga.
Setelah korban mengecek CCTV, baru diketahui pasti bahwa handphone miliknya dicuri wanita pembeli salak. Hingga kini, korban belum melaporkan kejadian pencurian itu ke pihak kepolisian.
Ternyata, kasus pencurian handphone ini sudah pernah terjadi sebelumnya di lokasi dan korban yang sama.