Melaju dari Next Level, Aespa Tandai Comeback dengan Savage

JAKARTA - Grup K-pop aespa kembali dengan album mini perdana mereka berjudul Savage pada hari ini, 5 Oktober. Album ini menjadi karya teranyar setelah merilis Next Level pada Mei lalu.

Savage adalah sebuah lagu trap dengan paduan drum dan bass. Liriknya masih menceritakan dunia aespa dimana ae, avatar mereka membantu naevis untuk keluar dari KWANGYA dan menghadapi Black Mamba.

Lagu Savage dibuat dan ditulis oleh Kirsten Collins, Jia Lih, Yoo Young Jin, dan Hautboi Rich. Savage pun semakin menajamkan kualitas vokal keempat anggota aespa: Karina, Winter, Ningning, dan Giselle. Terdengar mereka menampilkan high note sepanjang lagu tidak lupa bagian bridge yang diisi harmonisasi Winter dan Ningning.

“Kami mencoba untuk menampilkan sudut pandang dan SMCU (SM Culture Universe) dengan berbagai cara melalui animasi, avatar, grafis. Untuk mengekspresikan sudut pandang dunia secara intens, kami memakai genre metaverse,” kata Karina dikutip SportsChosun.

Perilisan ini juga berbarengan dengan kabar baik. Album mini Savage memperoleh jumlah pre-order 400 ribu keping sebelum hari ini.

“Saya sangat terkejut dan senang menerima respons yang luar biasa meskipun kami adalah rookies yang belum debut selama itu,” kata Winter.

Album mini Savage berisi enam trek baru: Savage, Aenergy, I’ll Make You Cry, Yeppi Yeppi, Iconic, dan Lucid Dream.

“Ini adalah album pertama kami setelah ‘Black Mamba’. Kami bisa menampilkan penggemar berbagai sisi kami lewat lagu dance, pop, termasuk Savage,” kata Winter.

Album mini pertama aespa, Savage, bisa didengarkan secara digital dan fisik. Tonton video musik Savage di bawah ini:

>