Main Drama My Roommate is a Gumiho, Lee Hye-ri Mengaku Takut pada Gumiho

JAKARTA - Drama My Roommate is a Gumiho mempertemukan Jang Ki-yong dan Lee Hye-ri dalam satu layar. Drama ini mengisahkan Shin Woo-yeo adalah seorang profesor tampan dan cerdas yang sebenarnya adalah rubah berekor sembilan berusia 999 tahun, sementara Lee Dam adalah seorang gadis biasa yang hidup di abad ke-21. 

Meskipun Woo-yeo dan Lee Dam berasal dari spesies yang berbeda dan tidak memiliki kesamaan, takdir mempertemukan mereka di suatu kecelakaan malam hari yang mengancam nyawa Lee Dam dan berpotensi menghilangkan kesempatan Woo-yeo untuk berubah menjadi manusia. 

Sejak kecelakaan itu, Lee Dam yang sebelumnya belum pernah memiliki pacar, harus tinggal bersama Woo-yeo, laki-laki misterius dan supernatural yang baru ia kenal. 

Gumiho adalah siluman rubah berekor sembilan dalam cerita rakyat Korea Selatan. Berperan sebagai Le Dam, Hye-ri senang karena tokohnya jujur. "Lee Dam, peran yang saya mainkan, adalah seorang mahasiswi di zaman modern yang lahir tahun 1999. Dia adalah orang yang sangat jujur. Jika dia ingin mengatakan sesuatu, dia akan mengatakannya. Dia mulai tinggal dengan Shin Woo-yeo setelah bertemu dengannya, tapi dia belum pernah punya pacar sebelumnya. Itulah kenapa memiliki teman sekamar menakutkan untuknya," ujar Hye-ri dalam wawancara khusus iQiYi untuk VOI.

Hye-ri mengaku sebenarnya takut pada Gumiho. "Gumiho itu menakutkan. Meskipun Gumiho menakutkan, Dan mengatakan apapun yang dia ingin katakan kepadanya. Kejujuran itu membuat dia jadi wanita yang tidak menahan diri dan juga sangat mandiri. Dia berpendirian kuat dengan opininya dan itu yang menjadi pesona terbesarnya," lanjut Lee Hye Ri. 

Drama My Roommate is a Gumiho juga menawarkan lelucon disela kirah horor. Kelucuan alur cerita dan akting para pemain bahkan terlihat dalam video behind the scenes proses shooting yang tersedia di YouTube iQiyi. 

Meskipun sedang shooting adegan serius, Ki-yong dan Hye-ri harus melakukan take berkali-kali karena tidak bisa berhenti bercanda dan tertawa bersama satu sama lain. 

"Saya pikir kalau di set My Roommate is a Gumiho membosankan dan semua orang di sekitar saya capek, saya juga mungkin akan merasakan yang sama. Tapi malah semua orang di sekitar saya sangat bersemangat dan energetik, jadi saya juga jadi bersemangat," kata Le Hye-ri.