Agnez Mo Mesra dengan Model Muda Bernama Adam, Pacar Baru Kah?

JAKARTA - Ketenaran Agnez Mo baik di Indonesia maupun di luar negeri tak perlu diragukan. Selain karyanya yang selalu dinanti, warganet menanti siapakah pria yang akan menjadi pasangan Agnez kelak. Tak heran jika siapapun yang dekat dengan Agnez Mo pasti membuat warganet penasaran. 

Cukup lama tak ada kabar dekat dengan pria, Agnez Mo yang disebut tengah menjalin asmara dengan seorang pria bernama Adam. Pria yang terlihat muda ini berprofesi sebagai model.

Kedekatan keduanya diketahui lewat unggahan akun Instagram @potret_seleb di mana Agnez beberapa kali nampak memperlihatkan kemesraan pada Adam. 

Unggahan tersebut langsung menuai banyak reaksi dari publik yang mendoakan keduanya berjodoh.

"Mirip semoga berjodoh agnesmonikah," komentar seorang netizen.

"Kyaknya waktu sama chris brown juga begini , chimestry nya nerus," sahut lainnya.

Sebelumnya, melalui podcast di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Agnez menceritakan kedekatannya dengan Deddy. Agnez akhirnya menceritakan masa-masa mereka berpacaran. Agnez mengaku tidak menyesal memiliki pengalaman cinta yang kandas dengan Deddy. 

"Ada banyak pengalaman yang harus terjadi karena aku ini Agnez Mo. Aku selalu ingin melihat sisi baik seseorang, koko gue bilang 'Kamu itu selalu memberi kesempatan orang lain untuk memberi alasan. Terkadang kamu harus melihat orang sebagaimana orang tersebut," kata Agnesz Mo. Selain Deddy Corbuzier, Agnez Mo pernah dekat dengan Daniel Mananta, Wijaya Saputra, Chris Brown.