IHSG Senin Diproyeksi Rebound, Enam Saham Ini Bisa jadi Pilihan

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksi balik menguat alias rebound pada hari ini, Senin 18 November. Phintraco Sekuritas dalam risetnya memperkirakan IHSG akan bergerak pada rentang resistance 7.250, pivot 7.200, dan support 7.150.

Phintraco Sekuritas menjelaskan, indeks-indeks Wall Street berbalik melemah di Jumat lalu merespon pidato terbaru Ketua the Fed Jerome Powell. Sebab, Powell menyatakan bahwa the Fed tidak perlu terburu-buru untuk memangkas suku bunga acuan. Confidence ini didasari oleh kondisi ekonomi AS yang dinilai masih solid.

“Pernyataan Powell tersebut didukung oleh petinggi the Fed lain, Susan Collins. Data ekonomi menunjukan pertumbuhan penjualan ritel sebesar 2,85 persen yoy di Oktober 2024, jauh lebih tinggi dari 1,98 persen yoy di September 2024,” tulis Phintraco Sekuritas.

Phintraco Sekuritas mengatakan, terhentinya reli di Wall Street dapat membuka peluang technical rebound IHSG hari ini. Data ekonomi menunjukan pertumbuhan ekspor (+10,25 persen yoy) dan Impor (+17,49 persen yoy) Indonesia yang signifikan di Oktober 2024 dibanding realisasi September 2024.

“Data ini memperkuat indikasi bahwa global trade mulai membaik, khususnya di ASEAN dan China,” jelas Phintraco Sekuritas.

Phintraco Sekuritas menambahkan, di domestik, fokus pasar akan tertuju pada RDG BI pada 20 November 2024. BI diperkirakan menahan suku bunga acuan di 6 persen, meski the Fed memangkas suku bunga acuan sebesar 25 bps pada pekan lalu.

“Hal ini dinilai merefleksikan keraguan BI terhadap peluang pemangkasan the Fed Rate di Desember 2024,” papar Phintraco Sekuritas.

Phintraco Sekuritas merekomendasikan enam saham pilihan untuk hari ini, yaitu JPFA, TINS, ADRO, MAIN, MTEL, dan ISAT.