Terungkap, Joss Whedon Ancam Hancurkan Karier Gal Gadot saat Syuting Justice League

JAKARTA - Sutradara Joss Whedon dikabarkan mengancam Gal Gadot saat proses syuting Justice League pada tahun 2017.

Mengutip laporan The Hollywood Reporter (THR) pada hari ini, 8 April, aktor Ray Fisher yang memerankan Cyborg menceritakan suasana syuting lebih mendetail di mana Whedon melakukan tindakan abusif.

Salah satunya ketika Whedon memaksa Gal Gadot untuk melakukan adegan yang tidak ada di dalam naskah.

Saat Gal Gadot menolak hal tersebut, Whedon malah mengancam akan menghancurkan karier sang aktris. Dia melaporkan masalah tersebut kepada bos Warner Bros saat itu, Kevin Tsujihara.

“Saya mengalami masalah dengan (Whedon) dan Warner Bros mengatasi dengan sikap,” katanya kepada THR merespons klaim Fisher.

Ketika melakukan wawancara dengan Los Angeles Times pada akhir 2020, Gal Gadot mengatakan, “Saya memiliki pengalaman bersama (Joss Whedon) di mana itu bukan sesuatu yang menyenangkan tetapi saya mengatasinya ketika terjadi. Saya berbicara kepada eksekutif dan mereka menanganinya. Tetapi saya senang Ray (Fisher) mengutarakan kejujurannya.”

Namun, dalam fakta baru yang ditemukan THR, salah satu saksi yang mengikuti investigasi Warner Media mengatakan bahwa Whedon mengancam Gal Gadot dengan mengatakan aktris asal Israel itu bakal terlihat bodoh mengikuti skrip film Justice League yang dibuatnya.