Cara Membeli atau Mengunduh Konten di Nintendo eShop untuk Nintendo Switch

JAKARTA - Setiap tahunnya, selalu ada gim baru baik itu gratis atau berbayar yang dirilis di semua platform gim seperti Steam, PlayStation, Xbox, dan juga Nintendo Switch. 

Jika Anda adalah pemain Switch baru, Anda mungkin masih bingung bagaimana membeli gim atau mengunduh konten di Nintendo. Tapi, tidak perlu khawatir, karena VOI akan memberikan tutorial yang mudah Anda ikuti. 

Namun, sebelum itu, Anda memerlukan koneksi internet dan Akun Nintendo untuk mengakses Nintendo eShop untuk Nintendo Switch. Jika sudah, ikuti langkah-langkah berikut ini:

Cara Membeli atau Mengunduh Gim di Nintendo Switch 

  1. Tautkan Akun Nintendo ke konsol Nintendo Switch Anda
  2. Buka Nintendo eShop di Menu Beranda
  3. Pilih akun yang ingin Anda gunakan
  4. Temukan gim yang ingin Anda beli, lalu pilih untuk membuka halaman informasi produk
  5. Semua DLC atau item dalam gim yang terkait dengan judul yang Anda pilih akan tersedia melalui halaman informasi produk gim
  6. Pilih DLC/item individual dari detail game untuk melanjutkan pembelian
  7. Pilih Proceed to Purchase
  8. Jika barang sudah menampilkan Purchased. Anda sudah bisa memainkannya.

Untuk membayar fim Nintendo Switch, Anda bisa membeli Nintendo eShop Card dari merchant resmi Nintendo atau melalui situs seperti UniPin dan Blibli.  

Rincian transaksi Nintendo eShop Anda nantinya akan dikirimkan langsung ke alamat email yang terdaftar di Akun Nintendo tersebut.