Tampil Berani dalam Balutan Lingerie, Intip 7 Potret Rose BLACKPINK Hadiri Paris Fashion Week

JAKARTA - Baru-baru ini Rose BLACKPINK sukses mencuri perhatian berkat penampilannya saat hadir di Paris Fashion Week untuk YSL. Sebab pada acara tersebut Rose, seperti yang dilansir dari Instagramnya @roses_are_rosie tampil berani dalam balutan lingerie yang dipadukan dengan outer berbulu. 

Gaya rambut Rose sukses membuat penggemarnya terpukau. Jika biasanya dia kerap tampil dengan gaya rambut lurus. Kali ini penyanyi asal Australia berdarah Korea ini tampil beda dengan gaya rambut curly ala wanita era 80-an.

Gaya rambut ini sendiri kembali populer sejak musim semi. Dari Tracee Ellis Ross hingga Emily Ratajkowski, tren rambut ini melintasi banyak penampilan selebriti Barat. Model rambut curly yang berasal dari rambut ikal ini pertama kali populer di tahun 1980-an, dan dikenal dengan nama gaya rambut keriting disko.

Rose tampak menguncir kuda rambut curly-nya itu, sehingga menampilkan kesan chic dan ‘messy’ ala perempuan-perempuan jadul. Penata rambut sang bintang juga meninggalkan sulur depan untuk membingkai wajahnya dan menambahkan sentuhan ceria yang sempurna pada tampilan barisan depannya.

Berangkat dari pakaian serba hitam masa lalunya, Rosé hadir dengan gaun slip yang menyerupai lingerie alias pakaian dalam wanita yang dipadukan dengan outer berbulu nan ‘fashionable’. Dibandingkan musim-musim sebelumnya, tampilan glamor Rose kali ini tampak berbeda. Menampilkan ‘look’ yang lebih lembut, seksi, namun juga berpadu dengan sentuhan nan imut ala Rose. 

Usut punya usut, gaun ala lingerie yang dikenakan Rose tersebut merupakan gaun ready to wear dari YSL. Gaun tersebut dibanderol dengan harga sekitar 4.122 dolar AS atau setara Rp62,3 juta. 

Tren makeup dengan highlighter mutiara belakangan sedang jadi tren di seluruh dunia, khususnya di kalangan artis Korea. Rose lantas tak mau ketinggalan mencoba tren ini. Tren ini berfokus pada memperpendek bagian tengah wajah dengan penggunaan highlighter ultra-glowy. Untuk mengaplikasikan teknik makeup ini, penata rias secara strategis mengaplikasikan highlighter pearlescent di ujung hidung, batang hidung, dan sudut dalam mata.

Mengikuti teknik ini, bagian tengah wajah Rosé bersinar dengan cahaya mutiara putih yang hangat. Sudut bagian dalam matanya, batang hidung, dan ujungnya kembali diberikan sentuhan pulasan highlighter. Selanjutnya, untuk menciptakan efek doe-eye, highlighter sudut dalam dilengkapi dengan smokey shadow berwarna coklat mawar.