WhatsApp Uji Coba Fitur Nearby Share di iOS

JAKARTA – Pada Januari lalu, WhatsApp menguji fitur baru untuk berbagi data dengan cepat di Android. Setelah menguji fitur yang mirip dengan AirDrop di Android, kini fiturnya terlihat di perangkat iOS.

Ditemukan pertama kali oleh WABetaInfo, fitur bernama Nearby Share ini sedang diuji melalui WhatsApp iOS versi beta. Dengan menggunakan fitur ini, pengguna bisa membagikan foto, video, dan file dengan orang-orang di sekitarnya.

Nearby Share versi Android dan iOS bekerja dengan cara yang berbeda. Di perangkat Android, fitur ini bisa langsung mendeteksi perangkat yang ada di sekitarnya, tetapi versi iOS membutuhkan pemindaian kode QR sebelum berbagi data.

Meski cara kerjanya berbeda, WhatsApp untuk perangkat Android tetap bisa terhubung dengan versi iOS, begitu pun sebaliknya. Model perangkat yang berbeda tidak akan menghalangi pengguna WhatsApp untuk membagikan data dengan cepat.

Fitur Nearby Share masih dalam pengujian internal dan belum diketahui kapan fiturnya akan dirilis dalam versi stabil. Fitur ini mungkin tidak diluncurkan dalam waktu dekat karena WhatsApp juga sedang membuat beberapa fitur lainnya.

WhatsApp sedang menguji tombol baru untuk menjelajahi saluran yang tersedia dan pengiriman foto serta video secara default. Baru-baru ini, WhatsApp meluncurkan fitur yang berguna seperti konteks tentang undangan grup yang tidak dikenal.

Platform di bawah naungan Meta itu juga meluncurkan fitur dukungan kata sandi untuk iPhone, filter untuk memisahkan pesan terbaca dan belum terbaca, serta menyematkan lebih banyak pesan di ruang obrolan.