Auto Ngakak, Gibran Sodorkan Akun Lisa @lalalalisa_m, Netizen: Mbak Selvi Member BLACKPINK?
JAKARTA - Ada yang lucu saat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mem-posting kegiatan sang istri, Selvi Ananda di akun instagramnya, @gibran_rakabuming. Saat itu Selvi memberi pengarahan kepada ibu-ibu PKK di Taman Cerdas, Kelurahan Mojo, Kecamatan Pasarkliwon, Jumat, 12 Maret lalu.
Netizen bertanya kepada Gibran, apakah Selvi Ananda memiliki akun instagram. "Mba Selvi punya akun ig (Instagram, red) ngga mas walkot (Wali Kota, red)," tanya @hanhan_mons**** ke Gibran @gibran_rakabuming
Pertanyaan itu langsung dijawab Gibran. Bukannya memberikan informasi akun Selvi Ananda yang saat ini menjabat Ketua Tim Penggerak PKK Solo, Gibran menyodorkan akun instagram salah satu personel girlband Korea, BLACKPINK.
Baca juga:
- Netizen Tanya Akun Instagram Selvi Ananda, Mas Gibran Menjawab: @lalalalisa_m
- Istri Wali Kota Gibran Selvi Ananda Minta Kader PKK Bergerak Tangani Stunting
- 20 Maret dalam Sejarah Pasoepati, Mas Gibran Umumkan Pemilik Klub: Digarap Keroyokan
- Ibu Iriana Kasih Arahan ke Menantunya Istri Gibran soal Kerajinan Nasional
"Punya, add aja @lalalalisa_m," balas gibran ke @hanhan_mons****
Sontak, jawaban Gibran bikin netizen merasa lucu. @gibran_rakabuming kok Lisa mas walkot," sambar @andik_ariy****
"Lisa Blackpunk itu we," balas @hanalwa****
"duh, mbak selvi sekarang jadi member blackpink ya mas gibran," balas @nanda_Ris****
Untuk informasi dalam kegiatan tersebut, Selvi menekankan peran ibu-ibu dalam menekan sekaligus mencegah stunting. Stunting atau kekerdilan pada anak berpengaruh negatif bagi kesehatan dan membuat anak rentan terkena penyakit.
Upaya pencegahan stunting dilakukan dengan memperhatikan kecukupan gizi bagi ibu hamil.“Harus dibukakan pemahaman, ibu menjadi cikal bakal generasi penerus bangsa. Maka stunting harus dicegah,” terang Selvi.