Aksi Gila Bule Inggris Bajak Truk di Bali, Terobos Tol hingga Masuk ke Bandara Ngurah Rai
DENPASAR - Turis asal Inggris Damon Anthony Alexander Hills (50) menerobos masuk Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, menggunakan truk yang dibajak. Bule Inggris ini ditangkap.
"Sementara motif belum diketahui mengingat pelaku masih linglung dan rencananya hari ini akan dilakukan pemeriksaan," kata Iptu Sukarma, Senin, 10 Mei.
Bule tersebut melakukan “pencurian” truk milik korban bernama Rahmawan Andrianto yang sedang parkir di jalan raya Kerobokan, Kelurahan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Minggu, 9 Juni malam.
Baca juga:
- USB K-Pop Plus Speaker Versus Balon Sampah, Adik Kim Jong-un Ingatkan Korsel Jangan Main-main
- Serangan Rudal Houthi Rusak Kapal Milik Swiss dan Jerman di Teluk Aden
- Gedung Konsulat AS di Sydney Diserang Vandalisme terkait Palestina, PM Albanese Murka
- Kontroversi Air Terjun Yuntai China, Air Rupanya Keluar dari Pipa di Bebatuan
Saat itu, korban yang tengah tertidur dalam truk yang diparkir kaget mendengar suara mesin menyala. Pelaku pun memukul korban dan menendang korban keluar.
Dari situ, truk dibawa ke jalanan hingga menerobos Tol Bali Mandara dan masuk ke Bandara I Gusti Ngurah Rai.
"Selanjutnya dikejar oleh petugas layanan Jalan Tol terus diamankan di Terminal Keberangkatan Internasional oleh petugas bandara. Akibat kejadian kerugian mencapai Rp150 juta," ujar Iptu Sukarma.